Demi Selamatkan Masyarakat Puslatpurmar TNI – AL 7 Lampon Laksanakan Vaksinasi

(Banyuwangi) – PW: Pandemi Covid yang masih terus berlangsung walaupun sudah jauh menurun memacu kita untuk berubah di setiap aspek kehidupan, dalam situasi pandemi ini masyarakat diharapkan tetap produktif namun tetap aman dari Covid – 19, oleh karena itu demi menyelamatkan masyarakat dari pandemi Covid – 19 ini, Puslatpurmar TNI – AL 7 Lampon melaksanakan Vaksinasi Covid – 19 bertempat di Puskesmas Pesanggaran Banyuwangi Kamis (28/10/2021)

Vaksinasi merupakan upaya tambahan untuk melindungi seseorang dari potensi penularan Covid – 19 sehingga protokol kesehatan mutlak tetap dilakukan untuk memberikan perlindungan yang optimal, sedangkan jenis vaksin yang digunakan adalah jenis vaksin Sinovac dan Astrazeneca dengan kuota vaksin 200 dosis untuk tahap pertama dan kedua dengan melibatkan Vaksinator dari Puslatpurmar TNI – AL 7 Lampon sebanyak 5 personil dan dari Puskesmas Pesanggaran sebanyak 11 personil.

Di tempat terpisah Komandan Puslatpurmar TNI – AL 7 Lampon Letkol Marinir Kardono Syamsu dalam keterangannya mengatakan,
“Kami yakin dengan kinerja yang baik antara TNI – POLRI, pemerintah daerah, Puskesmas, juga antusiasme masyarakat termasuk dukungan tokoh agama, tokoh masyarakat pengendalian Covid – 19 khususnya vaksinasi bisa tercapai sesuai dengan target yang dicanangkan,” tuturnya.

Di tengah – tengah kegiatan vaksinasi, Satgas Pengawas protokol Covid – 19 tidak pernah lupa untuk selalu mengingatkan kepada masyarakat yang sudah melaksanakan vaksinasi, dalam melaksanakan aktivitas sehari – hari untuk tidak kendor dalam menerapkan protokol kesehatan.

Related posts