Kogabwilhan I Terima Kunjungan Kerja Tim Itjen TNI di Makogabwilhan I Tanjungpinang

Kepri, PW: Kogabwilhan I dalam hal ini diwakili oleh Ir Kogabwilhan I Laksma TNI Sri Gunanto, C.Fr.A. menerima kunjungan kerja dari tim Itjen TNI bersama tim yang dipimpin Laksma TNI Agus Priyatna, S.T., M.M., M.Tr.Ap., C.Fr.A, bertempat di Mako Kogabwilhan  I Jl. Letjen M.T. Haryono Km 3,5  Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Selasa (26/10/2021).

Tim Itjen TNI berkunjung ke Kogabwilhan I dalam rangka melaksanakan audit kinerja  periode IV tahun 2021. Kegiatan  diawali dengan kegiatan entry briefing di Ruang Rapat  Mako Kogabwilhan I yang dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama dan staff  Kogabwilhan I bersama tim dari Itjen TNI.

Pada kesempatan tersebut, Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla yang diwakili oleh Ir kogabwilhan I menyampaikan bahwa kegiatan audit kinerja ini merupakan bagian dari kegiatan yang harus dilalui sebagai bahan evaluasi dan koreksi bagi Kinerja Kogabwilhan I. Dijelaskan pula bahwa Kogabwilhan I sudah berjalan selama dua tahun.

Sementara itu, Irops Itjen TNI Laksma TNI Agus Priyatna,S.T., M.M., M.Tr. Ap., C.Fr.A. mewakili Irjen TNI juga menyampaikan bahwa kegiatan audit kinerja periode IV tahun 2021 terhadap kinerja organisasi perbendaharaan dan keuangan Ko/ Sat TNI dalam hal ini Kogabwilhan I sangat diperlukan sebagai bahan evaluasi dan koreksi bagi penyempurnaan organisasi Kogabwilhan I yang baru berjalan selama dua tahun, sebagai bagian dari organisasi di Mabes TNI.

Dalam pelaksanaannya Tim Itjen TNI melakukan kegiatan kepada bagian yang menjadi obyek dengan tetap mengikuti prosedur kesehatan selama masa Pandemi Covid-19.

Related posts