Tingkatkan Keimanan Prajurit Menbanpur 2 Marinir Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

(Surabaya), PW: Dalam rangka meningkatkan keimanan, prajurit Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Menbanpur 2 Mar) memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Huda Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur. Selasa (26/10/2021).

Danmenbanpur 2 Mar Kolonel Marinir Hadi Santoso, S.E., M.M. dan seluruh prajuritnya melaksanakan peringatan kelahiran Nabi umat Islam dengan tema “Melalui  Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H/2021 M, Kita Tingkatkan Ketauladanan dan Etos Kerja Personel TNI Guna Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok TNI Ditengah  Pandemi Covid-19” tersebut diawali dengan pembacaan Sholawat Nabi Muhammad SAW, Tilawah Al-Quran, dan ceramah agama yang disampaikan oleh Ust Muhammad bukhori dari Sidoarjo.

Pada kesempatan tersebut Komandan menyampaikan bahwa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW memiliki beberapa nilai dan makna yaitu, nilai spiritual, nilai moral yang dapat ditiru dengan menyimak akhlak terpuji dari kisah teladan Nabi Muhammad SAW, nilai sosial, serta nilai persatuan akan terjalin dengan berkumpul bersama dalam rangka bermunajat dan bershalawat  maupun berdzikir dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Turut Hadir dalam Pelaksanaan Maulid Nabi Muhammad SAW seluruh Perwira Staf Dansatlak jajaran Menbanpur 2 Mar yang beragama Islam. Selama pelaksanaan kegiatan seluruh peserta tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19 yang sudah mulai mereda.

Related posts