Prajurit “Buaya Petarung” Yonif 1 Marinir Perdalam Kemampuan Pertempuran Kota

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka mengasah dan mempertajam naluri tempur, Prajurit Petarung Yonif 1 Marinir melaksanakan pendalaman materi Operasi Pertempuran Kota di kelas lapangan Yonif 1 Marinir Jl. Juanda Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (18/10/2021).

Kegiatan tersebut dipimpin Komandan Kompi Barakuda Lettu Marinir Andreas Parsaulinan Manalu yang diawali dengan penyampaian materi secara mendetail meliputi persiapan, tujuan, dan susunan Organisasi dalam pelaksanaan latihan pertempuran kota tersebut, dengan harapan setiap Prajurit dapat memahami tentang oprasi perang kota atau oprasi didaerah yang banyak penduduk yang memiliki kesulitan sangat tinggi dibandingkan dengan oprasi di daerah pegunungan atau hutan.

Sementara itu Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Akhmad Kharis Mukhyiddin, S.A.P., M. Tr. Opsla menyampaikan bahwa Latihan Operasi Pertempuran Kota bertujuan untuk meningkatkan kemampuan tempur perorangan maupun kelompok melalui kerjasama tim. Kemampuan bertempur dalam perkotaan juga menjadi salah satu kemampuan yang wajib dimiliki oleh setiap Prajurit “Gung-ho” Buaya Petarung. Tujuan yang ingin dicapai yaitu agar Prajurit Yonif 1 Marinir dapat menguasai dan mampu melaksanakan tugas dalam operasi perang kota sehingga dapat berguna dalam operasi pembebasan sandera  yang memiliki tingkat kesulitan yang sangat tinggi.

Related posts