Dalam mempersiapkan Latihan Operasi Amfibi (Latopsfib) tahun 2021, prajurit Batalyon Komunikasi dan Elektronika 1 Marinir (Yonkomlek 1 Mar) mempersiapkan Alat Komunikasi (Alkom) yang akan digunakan untuk menghadapi latihan Latopsfib di Ruang Rekreasi Yonkomlek 1 Mar Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (16/10/2021).
Dalam melaksanakan kesiapan latopsfib personil Yonkomlek 1 Mar melaksanakan persiapan Alkom yang akan digunakan pada latihan antara lain Manpack Harris Falcon III RF 7800 M MP dan Handheld Harris Falcon III.
Kegiatan penyiapan alkom tersebut diawali dengan penyetingan frekuensi dilanjut dengan pengecekan frekuensi dimana kegiatan ini dilaksanakan untuk mengecek apakah alkom terhubung antara satu dan lainnya dengan menggunakan frekuensi yang telah diprogram dan tidak lupa pula para personil Yonkomlek 1 Mar melaksanakan pengecekan fisik dari alkom yang akan digunakan agar pada saat pelaksanaan latihan tidak terjadi masalah dan latihan berjalan sesuai dengan harapan.
Sementara itu, Komandan Batalyon Komunikasi dan Elektronika 1 Marinir (Danyon Komlek 1 Mar) Letkol Marinir Seger Birawa, S.A.P., M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada prajurit Yonkomlek 1 Mar agar penyiapan Alkom dilaksanakan dengan serius dan dengan penuh tanggung jawab agar pada saat digunakan tidak terjadi masalah ataupun trouble yang tidak di inginkan dan seluruh personil harus tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 karena masa pandemi Covid – 19 berakhir belum berakhir.