Atlet Bola Voli Yonif 1 Marinir Laksanakan Latihan Fisik

(Sidoarjo) PW : Dalam rangka menjaga stamina dan fisik serta kekompakan tim, atlet Bola Voli Batalyon Infanteri 1 Marinir melaksanakan latihan fisik dan kekompakan di Lapangan Bola Voli Gung-Ho Marines Sport Center (GMSC) Yonif 1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Senin (11/10/2021).

Latihan diawali dengan pelemasan pada otot-otot persendihan dilanjutkan dengan berlari mengelilingi lapangan bola Voli dan kemudian para atlet melaksanakan latihan driiling fisik. Dengan latihan tersebut diharapan atlet bola Voli Yonif 1 Marinir mempunyai fisik dan ketahanan tubuh yang prima serta kekompakan tim tetap terjaga.

Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M. Tr.Opsla memberikan penekanan kepada seluruh atlet bola Voli, supaya terus menjaga dan meningkatkan kemampuan serta memperbanyak strategi dalam bermain bola voli, sehingga pada saat ada perlombaan baik di tingkat Brigif 2 Marinir ataupun tingkat Pasmar 2 akan selalu siap untuk mengikuti perlombaan.

“Laksanakan latihan dengan penuh semangat dan bersungguh-sungguh serta tidak melupakan untuk tetap mengutamakan faktor keselamatan dalam berlatih,“ imbuhnya.

Related posts