Kodim 1005/Barito Kuala Gowes Bersama Muspida Dalam Rangka HUT TNI Ke-76

Marabahan-PW:Kebugaran tubuh adalah hal yang harus tetap terpelihara dan terjaga bagi setiap prajurit TNI untuk menjaga tubuh tetap sehat, yakni dengan olahraga secara rutin dan teratur.(08/10/2021).

Seperti halnya yang dilaksanakan para prajurit Kodim 1005/Barito Kuala menggelar gowes bersama Dandim 1005/Barito Kuala Letkol Arm Ari Priyudono,S.Sos.,M.Tr.(Han).

Kegiatan tersebut juga dalam rangka pelaksanaan Peringatan HUT TNI Ke-76 bertempat di Lapangan Makodim 1005/Barito Kuala Jln. Panglima Batur No. 01 RT. 5 Kel. Ulu Benteng Kecamatan Marabahan Kabupaten Barito Kuala Provinsi Kalimantan Selatan

Sebelum melakukan gowes, Dandim bersama personel terlebih dulu melakukan senam pemanasan dan peregangan otot. Tahapan ini dilakukan untuk menghindari cidera otot saat melaksanakan aktivitas olahraga.

Gowes santai ini diikuti Kegiatan Gowes tersebut dihadiri oleh,Dandim 1005/Barito Kuala Letkol Arm Ari Priyudono,S.Sos.,M.Tr.(Han)., Kapolres Batola AKBP Lalu Moch. Syahir Arif S.I.K,MM., Staf Ahli Bupati Batola Bidang Ekonomi dan Pembangunan Bpk. Rusmadi,S.Sos,MA, Kadisdukcapil Batola Bpk. Drs. H. Jakuinuddin,M.Si.,Kepala Cabang BRI Marabahan Bpk. Safril Setyo, Kasdim 1005/Barito Kuala Mayor Inf Prio Budi Siswanto, Kasatpol PP Batola Bpk. Anjar Wijaya,S.Sos, Pasi Log Kodim 1005/Barito Kuala Kapten Caj Muhtadi Budi Waluyo, Pasi Ter Kodim 1005/Barito Kuala Kapten Caj Mahyuni Aziz, Danramil 1005-02/Kuripan Kapten Arm Asep Suharsono, Danramil 1005-03/Rantau Badauh Kapten Czi Syahrian Nor, Danramil 1005-07/Alalak Kapten Inf Sukardi, Plh. Danramil 1005-09/Anjir Pasar Peltu Haris Santo, Plh. Danramil 1005-04/Cerbon Peltu Toni Gais.

Pelaksanaan Gowes dengan Start di Makodim 1005/Batola➡Jln. Jend Sudirman➡Sungai Raya Kecamatan Cerbon➡Jln. Gawi Sabumi➡Jln. Veteran➡Jln. Putri Junjung Buih dan Finish di Makodim 1005/Batola dengan jarak tempuh ± 25 Km.

DandimLetkol Arm Ari Priyudono,S.Sos.,M.Tr.(Han). mengungkapkan, selain olahraga lari, bersepada juga merupakan salah satu olahraga yang sangat baik dan bermanfaat untuk memelihara kebugaran tubuh.

“Gowes ini sesuai program yang tengah kita sosialisasikan kepada masyarakat yakni Jumat Sehat,” ungkapnya.

Dikatakan, berolahraga bukan sekadar untuk menyehatkan badan, tetapi juga menjadi ajang menjalin keakraban antara Komandan dengan bawahan.

“Olahraga Gowes ini juga bisa menjadi wahana untuk menjalin hubungan yang harmonis dan Sinergitas Membangun Bangsa, ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi dalam memelihara dan meningkatkan kebersamaan antar personel Kodim 1005/Barito Kuala dan aparat pemerintah kabupaten Barito Kuala ,” tandas Dandim “. (mk-95 )

Related posts