Tingkatkan Kedisiplinan, Prajurit Menart 3 Marinir Pasmar 3 Laksanakan Peraturan Baris-Berbaris (PBB)

Sorong, PW: Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan profesionalisme, prajurit “Laba-Laba Hitam” Resimen Artileri 3 Marinir (Menart 3 Marinir) Pasmar 3 melaksanakan latihan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) bersenjata bertempat di lapangan apel Menart 3 Marinir Katapop, Distrik Salawati, Kab. Sorong Papua Barat. Kamis (07/10/2021).

Seluruh prajurit Menart 3 Marinir nampak semangat dan serius dibawah pimpinan Letda Mar Yanto Wibowo, dimana dalam pelaksanaannya melakukan gerakan-gerakan dasar guna untuk mengingat kembali materi yang pernah diajarkan selama di lembaga pendidikan maupun di Satuan.

Disela-sela kegiatan Letda Mar Yanto menyampaikan bahwa latihan PBB tersebut dapat meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan dari masing-masing prajurit serta dapat menjadikan prajurit Menart 3 Marinir lebih profesional dalam melakukan kegiatan PBB yang merupakan refleksi dari kedisiplinan seorang prajurit TNI.

Disampaikan juga bahwa latihan PBB merupakan upaya pembinaan prajurit agar memiliki konsentrasi dan kedisiplinan sehingga tercipta kekompakan serta kesamaan dalam gerakan.

“Inilah yang membedakan antara seorang prajurit TNI dan orang sipil, gerakan PBB yang ditunjukan merupakan sikap kedisiplinan yang terpatri dalam diri sejak menjadi prajurit TNI, oleh karenanya perlu untuk selalu diasah dan dilatih,” tegasnya.

Related posts