Makassar, PW: Sehari menjelang pelaksanaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke – 76 tahun 2021 yang jatuh pada tanggal 5 Oktober 2021, seluruh umat beragama Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI) menggelar Doa dan Dzikir Bersama untuk negara dan bangsa yang dilaksanakan di empat tempat Ibadah Lantamal VI, Senin (04/10/2021).
Adapun beberapa tempat ibadah yang menjadi tempat pelaksanaan kegiatan ini adalah Masjid Jami’atul Bahari Lantamal VI yang dihadiri Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP, Gereja Lantamal VI yang dihadiri oleh Aspers dan Aspotmar Danlantamal VI serta Pura Giri Natha bagi para personel Lantamal VI yang beragama Hindu.
Usai pelaksanaan, Danlantamal VI mangatakan doa bersama ini sesungguhnya tidak hanya ditujukan kepada TNI yang akan berulang tahun pada tanggal 5 Oktober nanti.
“Tetapi lebih luas lagi kita berdoa bagi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta ini. Kita berdoa bagi persatuan dan kesatuan bangsa yang akan membawa kepada kejayaan Indonesia,” ujarnya tambahnya.
Pelaksanaan Doa dan Dzikir bersama di masing-masing tempat ibadah umat beragama tersebut berlangsung dengan khidmat dan tetap menjaga Protokol Kesehatan.