Resimen Kavaleri 2 Marinir Peringati Hari Kesaktian Pancasila

(Surabaya), PW: Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir (Danmenkav 2 Mar) Kolonel Marinir Kakung Priyambodo, S.T., M.Han., bersama prajurit dan Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 secara virtual di Lobby Mako Menkav 2 Mar, Kesatrian Marinir Soepraptono, Ujung, Surabaya, Jawa Timur. Jumat (01/10/2021).

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila kali ini dengan tema “Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila” dengan pelaksanaan secara virtual mengikuti pelaksanaan upacara yang dipimpin Presiden RI Ir. Joko Widodo di Monumen Pancasila Sakti Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Dalam peringatan hari Kesaktian Pancasila dilaksanakan pembacaan teks Pancasila yang dibacakan oleh Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Bapak La Nyalla Mattalitti dan pembacaan pembukaan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 yang dibacakan oleh Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Bapak Bambang Soesatyo dan pembacaan Ikrar yang dibawakan oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Ibu Puan Maharani dan pembacaan do’a oleh Menteri Agama RI Bapak Yaqut Cholil Qoumas.

Selesai mengikuti peringatan secara virtual, Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir menegaskan, bahwa Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada dasarnya diselenggarakan untuk memperkokoh Pancasila sebagai ideologi negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia.

Hari Kesaktian Pancasila perlu dijadikan media refleksi untuk merenungkan bagaimana bangsa Indonesia saat ini menanamkan nilai-nilai Pancasila yang telah dijadikan falsafah hidup dalam berbangsa dan bernegara. Selain itu sebagai bentuk penghormatan dan mengenang pengorbanan para pahlawan revolusi dengan tidak akan melupakan jasa dan pengorbanan para pahlawan bangsa yang menjadi bagian dari sejarah Indonesia.

Kegiatan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, menjaga jarak dan memakai masker serta Kegiatan ini diikuti Wadan Menkav 2 Mar Letkol Marinir Yanuar Kusnindyo, M.Tr.Hanla., M.M, Perwira Staf, perwakilan prajurit dan ASN di jajaran Menkav 2 Marinir.

Related posts