Prajurit Yonkes 2 Mar Pasmar 2 Ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila

(Surabaya),-PW: Jajaran prajurit Batalyon Kesehatan 2 Marinir (Yonkes 2 Mar) Pasmar 2 ikuti upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021 secara virtual yang berlangsung di ruang gazebo Yonkes 2 Mar, Kesatrian Soetedi Senaputra, Karangpilang, Surabaya. Jumat (01/10/2021).

Kegiatan ini dipimpin oleh Pasiops Yonkes 2 Mar Mayor Laut (K) Zarkoni S.K M, serta para Perwira Staf Yonkes 2 Mar. Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada tahun ini mengangkat tema “Indonesia Tangguh Berlandaskan Pancasila”.

Danyonkes 2 Mar Letkol Laut (K) dr. Satrio Sugiharto M, Sp.PD., M.Tr.Opsla menyampaikan Pancasila digambarkan sebagai pusaka Indonesia layaknya lilin yang tetap menyala meski ditengah krisis akibat pandemi Covid-19, seperti halnya para tenaga medis yang telah mengorbankan waktu, tenaga, pikiran bahkan nyawanya demi menyelamatkan para pasien Covid-19. Berharap, Hari Kesaktian Pancasila menjadi waktu untuk merefleksikan diri dan mengingat kembali sejarah pengorbanan para nenek moyang untuk bangsa Indonesia.

Dalam acara tersebut jajaran Yonkes 2 Mar tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam rangka memutus penyebaran Covid-19.

Related posts