Prajurit Yonif 2 Marinir Turut Tegakkan PPKM di Pasar Senen

Jakarta, PW: Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19, prajurit Batalyon Infanteri 2 Marinir (Yonif 2 Mar) melaksanakan kegiatan pengamanan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat di wilayah Pasar Senen, Jakarta Pusat, Sabtu (25/09/2021).

PPKM darurat tersebut dilakukan untuk membatasi aktivitas masyarakat yang lebih ketat dari pada yang sudah berlaku sebelumnya, hal tersebut dilakukan untuk menekan penyebaran Covid-19 yang semakin meningkat penyebarannya. Masyarakat dihimbau untuk lebih memperketat pelaksanaan protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilisasi yang sudah dihimbaukan oleh Pemerintah.

Lebih lanjut, Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo, M.Si.(Han)., M.Tr.Opsla., menyampaikan kepada prajuritnya yang melaksanakan Satgas pengamanan Covid-19 di wilayah Jakarta Pusat agar selalu mengutamakan faktor keselamatan dan keamanan dalam penugasan, menjaga nama baik Korps Marinir, serta menjadikan setiap individu sebagai panutan atau contoh kepada masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan untuk pencegahan penyebaran Covid-19.

Related posts