Lestarikan Lingkungan, Kodim 1504/Ambon Gelar Penghijauan di Dusun Air Besar

AMBON PW. Sebagai bentuk kepeduliannya terhadap lingkungan, Kodim 1504/Ambon melaksanakan  penghijauan dan pembersihan di dusun Air Besar Desa Batu Merah Kec. Sirimau, Kota Ambon, Minggu (22/8/2021).

Kegiatan ini dipimpin oleh Pasiter Kodim 1504/Ambon, Mayor Inf Isak Jempormase dan diikuti oleh Wadanramil 02/Sirimau Kapten Inf Sudarsono, Para Babinsa Koramil 02/Sirimau 10 orang, 5 orang anggota staf Ter Kodim 1504/Ambon, Persit 10 orang dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Ambon 30 orang dalam rangka pelaksanaan program kegiatan Pembinaan Lingkungan Hidup tahun 2021 di wilayah Kodim 1504/Ambon.

Pasiter Kodim 1504 /Ambon, Mayor Inf Isak Jempormase melakukan penanaman pohon secara simbolis, diikuti personil Kodim, Para Ibu Persit dan Mahasiswa IMM serta Warga dsn Air Besar melaksanakan kegiatan penanaman beberapa pohon dan tumbuhan lainnya di Areal bantaran Sungai Dsn. Stain-Arbes Ds. Batu Merah, membersihkan sampah plastik dan lainya, yang menghambat aliran sungai Dsn. Stain-Arbes Ds. Batu Merah, kemudian kegiatan ini dalam rangka mendukung Giat Program Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Ambon.

“Penghijauan merupakan salah satu kegiatan penting yang harus dilaksanakan secara konseptual dalam menangani krisis lingkungan yang merupakan program dan perintah dari komando atas yang harus dilaksanakan di seluruh satuan jajaran Kodam XVI/Pattimura,” ucap Mayor Inf Isak Jempormase.

“Dengan kegiatan penghijauan dan pembersihan ini diharapkan dapat mengurangi dampak kerusakan lingkungan yang dapat mengakibatkan rawan longsor, banjir dan kekeringan di wilayah Kodim 1504/Ambon,” lanjut Mayor Inf Isak Jempormase.

Penanaman pohon dapat memberikan fungsi untuk kebutuhan makhluk hidup dan dapat meningkatkan kualitas lingkungan sekaligus memberikan buah kehidupan yang bisa dinikmati ke depan nantinya.

Pasiter juga menyampaikan, banyak terima kasih kepada para peserta kegiatan penghijauan, semoga kegiatan penghijauan dan pembersihan lingkungan ini dapat bermanfaat bagi kita semuanya khususnya warga Dusun Air Besar.

“Walaupun tengah menghadapi situasi Pandemi Covid-19, kita masih dapat melaksanakan kegiatan ini, tetap pedomani protokol kesehatan dengan pakai masker, biasakan cuci tangan, jaga jarak, biasakan pola hidup bersih dan sehat setiap kita melaksanakan kegiatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Tutupnya. @/red

Related posts