(Surabaya),- Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono selaku pembina utama Jalasenastri dan ibu Vero Yudo Margono selaku ketua umum Jalasenastri TNI AL gelar acara tatap muka bersama secara virtual.
Kegiatan yang diikuti seluruh jajaran Kotama TNI Angkatan Laut dan jajaran dibawahnya secara virtual ini dilaksanakan dari satuan masing masing dan terpusat di Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal) Cilangkap, Jakarta Timur.
Untuk jajaran prajurit Korps Marinir yang di Surabaya khususnya Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir Pasmar 2 yang dipimpin Kolonel Marinir Hadi Santoso, selaku pembina Cabang 3 Korcab Pasmar 2 Jalasanastri Gabungan Korps Marinir dan Ny. Hadi Santoso selaku Ketua Cabang 3 di Ruang Rekreasi Yon POM 2 Mar Kesatrian Marinir Soetedi Senaputra Karangpilang Surabaya. Jumat (13/08/2021)
Diawali dengan sambutan, Ketua umum (Ny. Vero Yudo Margono) menyampaikan bahwa Jalasenastri akan selalu mendukung suami dalam kedinasan demi terbentuknya profesionalisme TNI Angkatan Laut, dengan senantiasa melaksanakan pembinaan keluarga yang harmonis, agamis, dan berakhlak mulia.
“Berperan aktif dalam mencegah penyebaran covid 19 dengan selalu mematuhi protokol kesehatan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan masyarakat, serta membantu pemberian vaksin, donor darah, pemberian tali asih dan masih banyak lagi hal-hal postif yang dikerjakan.” Tegas Ibu Vero.
Dilanjutkan dengan sambutan Pembina Utama Jalasenastri TNI AL (Bapak Kasal), beberapa poin yang disampaikan yaitu sebagai pembina utama Jalasenastri menyambut baik acara tersebut, sebagai forum yang efektif untuk berkomunikasi dan menyampaikan informasi penting dan tujuan dibentuknya organisasi Jalasenastri adalah untuk membantu tugas tugas suami dan meningkatkan kesejahteraan keluarga,” ujar KASAL.
Acara tatap muka dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Ke-75 Jalasenastri dengan tema Jalasenastri Berperan Serta Mewujudkan Keluarga Yang Tangguh, Produktif Dan Inovatif Di Masa Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Maju.