Door To Door, Ekspedisi Merah Putih Raksa Nusantara Cakti Yonif 2 Marinir Bagikan Bansos Dan Bendera Merah Putih

Majalengka, PW: Tim Ekspedisi Merah Putih Raksa Nusantara Cakti Batalyon Infanteri 2 Marinir membagikan Bantuan Sosial (Bansos) berupa paket sembako dan Bendera Merah Putih secara Door To Door kepada masyarakat yang membutuhkan di sepanjang jalur pendakian Apuy Gunung Ciremai Desa Argamukti Majalengka, Jawa Barat, Selasa (10/08/2021).

“Selain untuk melaksanakan latihan dan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, kami juga ingin memberikan dampak positif kepada masyarakat di sekitar dengan kedatangan Tim Ekspedisi disini,” ujar Komandan Batalyon Infanteri 2 Marinir Letkol Marinir Sri Utomo saat memimpin langsung kegiatan tersebut.

“Semoga dengan pemberian Bendera Merah Putih dan bansos ini dapat membangkitkan jiwa Nasionalisme dan mengurangi beban masyarakat di sepanjang jalur pendakian Apuy Gunung Ciremai terutama dalam masa pandemi seperti saat ini,” tambahnya.

Sebagai informasi Ekspedisi Merah Putih Raksa Nusantara Cakti ini merupakan bagian dari latihan TW III Pasmar 1 dengan materi Hanmars menuju puncak Gunung Ciremai dengan ketinggian 3078 Mdpl.

Related posts