Yonmarhanlan I Bersama Instansi Kota Medan Bersinergi Dalam Penegakan PPKM

Medan, PW: Prajurit Petarung Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan bersama beberapa instansi Kota Medan bersinergi dalam penegakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di berbagai lokasi di Kota Medan, Rabu (04/08/2021).

Sesuai dengan tiga Instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) No.28 Tahun 2021 yang mengatur pemberlakuan PPKM level 4 termasuk pulau di Sumatera.

“Prajurit Yonmarhanlan I siap mendukung instruksi Mendagri dalam pelaksanaan PPKM di wilayah Kota Medan bersinergi dengan instansi terkait, dimana dalam pelaksanaannya akan diperpanjang mulai dari tanggal 03 s.d 09 Agustus 2021,” pungkas Mayor Marinir Indra Fauzi Umar.

Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar memperbantukan anggotanya sebanyak 15 personel setiap harinya dalam pelaksanaan PPKM dibeberapa titik yaitu keluar masuk pintu tol Tanjung Mulia, Medan Deli, simpang KFC Helvetia, Medan Marelan dan didepan RS Martha Friska Brayan Jl. K.L.Yos Sudarso Km.6 Kecamatan Medan Deli.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut tetap mematuhi prokes guna mencegah penyebaran Covid-19.

Related posts