Prajurit Yonif 3 Marinir Laksanakan Satgas Kemanusiaan Penanggulangan Penyebaran Covid-19 Di Indrapura

(Surabaya). Dalam rangka membantu Pemerintah dalam Penanganan penyebaran wabah Covid-19, Prajurit Batalyon Infanteri 3 Marinir melaksanakan Satgas kemanusiaan Penanggulangan penyebaran Covid-19 di Rumah Sakit Lapangan Indrapura, Kota Surabaya, Jawa Timur. Jumat (09/07/2021).

Dalam mendukung kegiatan tersebut Yonif 3 Marinir mengeluarkan 2 Prajurit tenaga kesehatan terbaiknya agar dapat membantu proses penanggulangan Pasien Covid-19, sehingga proses penanggulangan Pasien Covid-19 dapat berjalan dengan lancar dan bisa kembali berkumpul dengan keluarga.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA menyampaikan kepada prajuritnya yang melaksanakan Satgas Kemanusiaan tersebut agar selalu dan ingat untuk mematuhi Protokol kesehatan karena berkecimpung langsung dengan Pasien Positif Covid-19 dan juga melaksanakan tugas dengan penuh rasa bangga dan ikhlas dalam mensukseskan program penanggulangan Covid-19.

Related posts