KOTABARU-PW:Komandan Kodim 1004/Kotabaru Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi, S.E., M.I.Pol bersama unsur Forkopimda Kabupaten Kotabaru hadiri Panen Percontohan Budidaya Udang dalam rangka mendukung program 100 hari kerja Bupati Kotabaru, yang bertempat di Desa Gedambaan KM 12 Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kabupaten Kotabaru. (29/6/2021).
Bupati Kotabaru H. Sayed Ja’far Al-Aydrus dalam sambutannya mengatakan bahwa dalam kegiatan mengelola tambak udang merupakan aset untuk menggerakkan pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan petambak di Kabupaten Kotabaru.
Namun kendalanya pengelolaan budidaya udang di Kabupaten Kotabaru masih menggunakan metode tradisional sehingga hasil yang didapatkan kurang maksimal.
” Dengan adanya percontohan budidaya udang ini, saya berharap pelaku usaha atau petambak lainnya yang ada di Kabupaten Kotabaru bisa mencontoh dan menerapkan kegiatan budidaya yang ada sehingga produksi udang dapat meningkat.” terang Bupati
Senada dengan Bupati Kotabaru, Dandim 1004/Kotabaru mengatakan dalam sambutannya ” Kegiatan budidaya ini apabila dilanjutkan sesuai dengan Program Pak Bupati di sektor Pariwisata tentunya akan meningkatkan inkom atau pendapatan Kabupaten Kotabaru.” ucap Dandim
” Diharapkan kegiatan ini dapat dicontoh oleh petambak lain serta perlu dukungan dari pemerintah daerah untuk menjaga kualitas agar upaya ekspor dapat ditingkatkan.” terang Dandim
” Kedepan saya berharap kita bersama-sama membangun dan membangkitkan sektor perikanan dan kelautan. Jangan sampai wilayah Kabupaten Kotabaru yang begitu potensial terabaikan. Untuk kegiatan seperti ini perlu dikembangkan bukan hanya disektor budidaya udang tetapi juga budidaya lainnya agar Kabupaten Kotabaru mampu mendongkrak produksi pasar nasional bahkan ekspor .” tutup Dandim
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan secara simbolis Kartu Pelaku Usaha Kelautan dan Perikanan (KUSUKA) dan penyerahan bantuan Asuransi Kecelakaan Kerja oleh Bupati Kotabaru.
(Mk-95).