Jakarta, PW: Prajurit Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 1 Marinir (Yonranrarfib 1 Mar) melaksanakan doa bersama untuk keselamatan dan kesuksesan jelang menghadapi latihan Armada Jaya XXXIX Tahun 2021 yang dilaksanakan di Markas Yonranratfib 1 Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Jum’at (25/06/2021).
Kegiatan doa bersama yang dipimpin Serka Mar Mazillil Huda ini antara lain bertujuan agar mendapat keselamatan dan kemudahan dari Allah SWT dalam menghadapi latihan puncak TNI Angkatan Laut Armada Jaya XXXIX tahun 2021 yang akan dilaksanakan di Daerah Latihan Pantai Todak Dabo Singkep, Kepulauan Riau.
Sementara itu ditempat berbeda, Danyon Ranratfib 1 Marinir Letkol Marinir Agus Setiyo Budi, M.Tr.Opsla., mengatakan, “Semoga dalam pelaksanaan latihan ini dapat berjalan dengan lancar aman dan tidak terjadi hal-hal yang bisa membahayakan dalam latihan puncak TNI Angkatan Laut Armada Jaya XXXIX tahun 2021,” harapnya.
Seluruh kegiatan dilaksanakan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan yang berlaku menggunakan masker, mencuci tangan dan tetap menjaga jarak.