(Surabaya),- PW: Prajurit Batalyon Bekpal 2 Mar khususnya Kompi Bantuan Pendarat (Banrat) pada Latihan Satuan Dasar II DA/LA Triwulan II Tahun 2021 secara terus menerus mengasah, menguji, meningkatkan kemampuan teknik, taktis dan ketrampilan salah satunya dengan menggelar latihan Marshalling Helly (Pemanduan Helly) yang dilaksanakan di daerah latihan Desa Ngepung Kecamatan Kedamean, Gresik. Rabu (09/06/2021).
Adapun materi yang diberikan meliputi prosedur take off dan landing Helly di darat pada siang maupun malam hari, prosedur marshalling, perlengkapan marshaller dan isyarat marshaller (general marshalling signal), prosedur komunikasi dan cross landing procedure.
Dalam latihan tersebut, Komandan Yonbekpal 2 Marinir Mayor Marinir Hendro Wijiantoro, S.H., M.Tr. Opsla, menjelaskan bahwa memandu Helly mendarat di petak pendaratan merupakan salah satu tugas pokok prajurit Yonbekpal 2 Mar dalam mendukung tugas operasi amfibi. Peran Helly untuk memperlancar dan mempercepat pendistribusian bekal, pasukan maupun evakuasi korban sangat vital dan sangat dibutuhkan.
“Helly akan mendarat apabila tempat pendaratan helly aman dari musuh dan aman dari alam itu sendiri. Di Tim OLP, helly mendarat dipandu dan diamankan oleh angggota Seksi Banrat dengan dibantu oleh anggota Zeni untuk menyiapkan lapangan/letak pendaratan,” ungkapnya.