Surabaya, PW: Tim Pengadaan Perumahan Pribadi Melalui Dinas (PPMD) TNI AL dari Dinas Perawatan Personil TNI AL (Diswatpersal) Mabesal yang dipimpin Kasubdisjahpers Diswatpersal Letkol Laut (S/W) Faurna Lusiani Pakpahan, S.E., M.M. melaksanakan Sosialisasi PPMD TNI AL dan Pinjaman Uang Muka Kredit Pemilikan Rumah (PUM KPR) Asabri kepada Prajurit Kodiklatal yang dilaksanakan di Gedung Moeljadi Kesatrian Kodiklatal Bumimoro Surabaya, Selasa, (8/6/2021).
Kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan secara tatap muka dengan tetap memperhatikan prokes Covid-19 tersebut dihadiri Paban III Pers Direktorat Umum (Ditum) Kodiklatal Kolonel Laut (S) Mulyawan, Ka. BP Tabplin Diskual, Ka. Kancab Asabri Surabaya dan perwakilan prajurit, Pegawai Negeri Sipil (PNS ) dari Kodiklatal dan AAL.
Acara diawali dengan pembukaan, pembacaan sambutan Kadiswatpersal Laksma TNI Taufik Arief S.T., M.M., CHRMP oleh Kasubdisjahpers Diswatpersal, sambutan Paban III Pers Ditum Kodiklatal dan diakhiri dengan pengenalan wawasan tehnik belajar cerdas menggunakan otak kanan oleh Kasi Mushib Binmus Diswatpersal Letkol Laut (P) Ario Sasongko, S.E., MPM, M.M.
Kadiswatpersal Laksma TNI Taufik Arief S.T., M.M., CHRMP dalam sambutan yang dibacakan Kasubdisjahpers Diswatpersal Letkol Laut (S/W) Faurna Lusiani Pakpahan, S.E., M.M. menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk memberikan informasi, pemahaman dan bimbingan secara teknis berkaitan dengan fungsi perawatan personel TNI Angkatan Laut.
Adapun sosialisasi pencerahan ini dilaksanakan karena adanya permasalahan di lapangan yang belum sinergis dikarenakan belum dipahaminya ketentuan yang berlaku sehingga terjadi ketidaksesuaian administrasi dan prosedur pengurusan administrasi yang berdampak terhadap terhambatnya proses penyelesaian tugas bidang perawatan personel, utamanya tentang PPMD TNI Angkatan Laut.
Sementara itu Paban III Pers Ditum Kodiklatal Kolonel Laut (S) Mulyawan dalam sambutanya menyampaikan ucapan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada Tim PPMD TNI AL atas pencerahan mengenai Perumahan Pribadi kepada prajurit dan PNS Kodiklatal. Dirinya mengapresiasi serta menyambut baik kebijakan yang diberikan pimpinan dibidang kesejahteraan dalam rangka memenuhi kebutuhan rumah pribadi bagi prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut dengan menggunakan dana Tabplin, Asabri dan PUM KPR ASABRI.
Menurutnya dari pencerahan ini para prajurit dan PNS Kodiklatal mendapatkan informasi tentang hak personel dan program kesejahteraan dari Pimpinan TNI Angkatan Laut. Kepada para peserta yang hadir, Paban III Pers Ditum ini menekankan agar para peserta sosialisasi mengikuti dengan baik dan menanyakan hal-hal yang kurang dipahami mengenai materi yang disampaikan.