Dankodiklatal: Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Walau Sudah Divaksin

Surabaya, PW: Dalam minggu ini penyebaran Covid 19 dibeberapa kabupaten di Madura meningkat tajam, berkaitan dengan peningkatan penyebaran tersebut agar seluruh prajurit Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Kodiklatal) tetap mematuhi protokol kesehatan walau sudah divaksin. Demikian disampaikan Dankodiklatal Laksamana Madya TNI Nurhidayat dalam apel Khusus Gabungan Prajurtit Antap dan Siswa Kodiklatal yang digelar dilapangan Laut Maluku Kesatrian Kodiklatal Bumimoro Surabaya, Senin, (7/6/2021).

Lebih lanjut disampaikan hingga saat ini sebagian besar prajuriit Kodiklatal sudah melaksanakan vaksin pertama dan kedua, akan tetapi bila tidak mendisiplinkan diri dalam menjaga protokol kesehatan kemungkinan para prajurit masih bisa terpapar Covid 19. “ Mari jaga diri kita dan keluarga dari Covid 19 dengan selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, membatasi mobilitas dan interaksi yang tidak perlu,” ajak Dankodiklatal.

Dalam apel khusus tersebut Dankodiklatal juga menyampaikan bahwa kegiatan latihan Puncak Gabungan TNI AL Armada Jaya ke -39 tahun 2021 segera akan dilaksanakan. Pelaksanaan Latihan puncak TNI AL ini akan dilaksanakan Manuvra Lapangan (Manlap) dengan melibatkan ratusan alut sista yang dimiliki TNI AL baik KRI, Pesawad Udara dan alutsista Marinir.

Menurutnya Latihan diawali dengan Geladi Posko secara Virtual dilanjutkan Manlap mulai dari perairan Pulau Jawa hingga puncaknya pendaratan Amphibi di pantai Todak Pulau Singkep Kepulauan Riau.” Seluruh prajurit Kodiklatal baik yang terlibat langsung maupun tidak terlibat langung agar mendukung kesuksesan Latihan Armada Jaya ke-39 tersebut” Tegas Dankodiklatal.

Diakhir pelaksanaan apel Khusus, Dankodiklatal menyampaikan hingga saat ini angka kecelakaan prajurit TNI AL  masih tinggi. Dari data tersebut Dankodiklatal mengharapkan agar para prajurit Kodiklatal baik yang mengendarai roda empat maupun roda dua mematuhi rambu-rambu lalulintas saat berkendaraan. Adapun kecelakaan ini sebagain besar diakibatkan kurang disiplinnya dalam berlalulintas dan kurang konsentrasi saat mengemudikan kendaraan.

Hadir dalam Apel Khusus Gabungan tersebut Wadan Kodiklatal Mayjen TNI (Mar) Lukman ST., M.Si (Han)., CHRMP, Inspektur Kodiklatal, Kepala Kelompok Tenaga Pendidik, para Direktur, para Komandan Kodik dan para Komandan Puslat dijajaran Kodiklatal.

Apel Khusus Gabungan ini merupakan implementasi program prioritas Kasal Laksamana TNI Yudo Margono dalam membangun sumberdaya manusia TNI AL yang unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi  segala ancaman.

Related posts