Wujud Kepedulian, Babinsa Koramil 1508-07/Wayabula Bantu Warga Pembuatan Pondasi Pagar Gedung Gereja

MOROTAI, PW:  Babinsa Koramil 1508-07/Wayabula Pelda Paulus O Lennahatu melaksanakan karya bhakti bersama warga jemaat membantu pembuatan pondasi pagar gedung gereja Mahanain Desa Raja Kec. Morselbar Kab. Pulau Morotai, Sabtu (5/6/2021).

Pelda Paulus O Lennahatu mengatakan, kegiatan semacam ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat nilai-nilai persatuan dan kesatuan serta dapat memotifasi masyarakat dalam bergotong royong membangun lingkungan yang lebih baik.

Pembuatan pondasi pagar gereja yang dilakukan ini bertujuan agar gereja, terlihat lebih rapi dan indah dengan adanya pagar dan warga jemaat yang nantinya memarkirkan kendaraan pada saat beribadah dalam keadaan aman, jelasnya.

Untuk itu sebagai Babinsa kita harus selalu berada di tengah masyarakat dalam berbagai kegiatan, yaitu salah satunya kerja bakti pembuatan pondasi pagar gereja karena ini merupakan bentuk komunikasi sosial yang memang harus dilaksanakan oleh setiap aparat teritorial, agar dapat diterima dan berdampak positif bagi masyarakat. Sehingga dalam mewujudkan ketahanan wilayah Babinsa dan masyarakat dapat saling bersinergi, tuturnya.. @/ redWY

Related posts