Prajurit Menbanpur 1 Marinir Laksanakan Latihan Bongkar Umum dan Bantuan Helikopter

Sukabumi, PW: Guna membina dan kemampuan serta naluri tempur, prajurit Resimen Bantuan Tempur 1 Marinir (Menbanpur 1 Mar) melaksanakan latihan bongkar umum dan mendirikan tenda posko di Pantai Cipatuguran, Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (05/06/2021).

Dalam latihan kali ini prajurit Menbanpur 1 Mar melaksanakan latihan pendaratan unsur Satbanmin di luar Tim Organisasi Logistik Pantai (OLP) dan dukungan Logistik bagi Pasrat sampai berakhirnya Opsfib. Dalam kegiatan ini prajurit Menbanpur 1 Mar juga mendirikan tenda – tenda sebagai Posko.

Dalam Latihan Satbanmin ini Logistik merupakan salah satu faktor penting dalam keberhasilan suatu operasi. Dukungan logistik dapat berpengaruh langsung pada momentum serangan dan moril pasukan yang berada di garis depan terutama pada saat awal pendaratan.

Lebih lanjut, dalam latihan ini juga dibantu oleh Helikopter milik TNI AL untuk mengantisipasi jika terjadinya kejadian yang mengharuskan mengangkut personel yang mengalami luka parah.

Related posts