Kenang 40 Hari Gugurnya Patriot Kri Nanggala-402, Prajurit Kasuari Perkasa Pasmar 3 Laksanakan Doa Bersama

Sorong, PW: Mengenang 40 hari tenggelamnya KRI Nanggala-402 bersama 53 Patriot Matra Laut, prajurit Kasuari Perkasa (sebutan Yonmarhanlan XIV/Sorong Pasmar 3) melaksanakan doa bersama di Masjid Nurul Bahar Lantamal XIV, Jl. Arfak No.01, Kota Sorong, Papua Barat. Kamis (03/06/2021).

Doa bersama yang dilaksanakan prajurit Kasuari Perkasa Pasmar 3 dikomandani Letkol Marinir Bejo Santoso, S.E., M.Tr Opsla tersebut dilaksanakan bersama prajurit Lantamal XIV Sorong sebagai bentuk empati dan aksi solidaritas bagi para  prajurit matra laut atas musibah tenggelamnya KRI Nanggala-402 saat melaksanakan latihan di perairan Bali.

Melalui doa yang dipanjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, semoga para prajurit yang telah gugur mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan untuk keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan yang menimpa.

Selain di Masjid Nurul Bahar Lantamal XIV, para prajurit Yonmarhanlan XIV dan Lantamal XIV yang beragama nasrani juga melaksanakan ibadah di Aula Lantamal XIV Sorong yang dipimpin Perwira Rohani Kristen.

Kegiatan yang dihadiri Danlantamal XIV beserta para Asisten, Kasatker dan Kadis Lantamal XIV berjalan dengan khidmat dan tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penularan Covid-19.

Related posts