(Surabaya),- PW: Letkol Marinir Eko Puji S, M.M S.H, M. Tr. Opsla selaku Komandan Batalyon Zeni 2 Marinir menghadiri kegiatan sholat Ghoib, Tahlil dan Do’a bersama seluruh Prajurit Petarung Yudha Karya Dharma yang dilaksanakan di Masjid Al Qowiyyu Batalyon Zeni 2 Marinir Karangpilang, Surabaya. Senin (26/04/2021).
Sholat ghoib, tahlil dan do’a bersama dilaksanakan dalam rangka untuk memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar para ABK Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang telah dinyatakan gugur diterima sebagai syuhada dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, ketabahan serta keikhlasan.
Kegiatan sholat ghoib ini diikuti oleh kurang lebih 130 personil Yonzeni 2 Mar yang beragama Islam dan dipimpin oleh Ketua Takmir Masjid Al Qowiyyu Peltu Mar H. Suhadak berlangsung penuh khidmat dan khusuk dengan diliputi rasa haru yang mendalam karena telah kehilangan rekan rekan terbaik bangsa yang telah gugur menunaikan tugas mulia untuk mengawal samudera selama lamanya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wadanyon Zeni 2 Mar Mayor Marinir Sulistyo Wiyono, Pasipers Kapten Mar Supriyadi, Pasilog Kapten Mar Tejo Nugroho dan Pjs. Pasiops Kapten Mar Nasrudin serta seluruh perwira di jajaran Yonzeni 2 Marinir.
Pelaksanakan kegiatan ini tetap mematuhi protokol kesehatan dengan menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan.