Jakarta, PW: Dalam rangka untuk meningkatkan profesionalisme, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) III mengasah kemampuan Tempur dengan berlatih patroli Raid Amfibi, di lingkungan Mako Yonmarhanlan III Sunter Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (25/03/2021).
Lettu Marinir Sis Yulianto selaku pemberi materi mengatakan, patroli Raid Amfibi merupakan kemampuan dasar yang wajib dikuasai oleh prajurit Yonmarhanlan III.
Selain itu, kegiatan tersebut merupakan program pembinaan prajurit yang rutin yang masuk dalam Latihan Perorangan Dasar dan Latihan Perorangan Kesenjataan (LPD/LPK) TW I yang dilaksanakan untuk meningkatkan kemampuan dan profesionalisme sebagai pasukan pendarat.
Sementara itu, Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Yonmarhanlan III Mayor Marinir Hardi Mihendi yang berada ditengah-tengah prajuritnya mengatakan, dengan adanya latihan rutin seperti ini, prajurit Yonmarhanlan III tetap terjaga naluri tempurnya sehingga selalu siap dalam menghadapi tugas mendatang.