Acara Pembukaan TMMD Ke-110 Kodim 1503/Tual Dilaksanakan Secara Sederhana

Kep Aru PW. Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 TA.2021 di wilayah Kodim 1503/Tual Resmi di buka secara sederhana oleh Bupati Kepulauan Aru dr. Johan Gonga di dampingi Dansatgas TMMD Letkol Inf. Mario Christian Noya bertempat di Lantai II Kantor BPKAD (Samping Kantor Bupati), Jl. Raya Pemda, Kel. Siwalima, Kec. Pulau-pulau Aru, Kab. Kepulauan Aru, Selasa (02/03/2021).

Tema tahun ini “TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri” bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya pedesaan dengan membangun berbagai sarana dan prasarana publik yang sangat diperlukan warga setempat.

Dansatgas TMMD ke-110, Letkol Inf Mario C. Noya dalam sambutanya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Kepulauan Aru yang telah mendukung program TMMD Ke 110 Kodim 1503/Tual dan sasaran yang telah direncanakan.

,”Kita ketahui bersama di mana Kepulauan Aru merupakan salah satu wilayah terluar sehingga mendapat perhatian khusus dari Pemerintah pusat dan daerah agar dapat terwujud kesejahteraan masyarakat dan harus bisa bersinergi untuk membangun Negeri tercinta,”ujar Dansatgas.

Dansatgas berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan dengan penuh semangat, sehingga pelaksanaannya nanti dapat memberikan rasa aman dan memberikan kepuasan serta hasil nyata yang langsung dapat dirasakan bagi masyarakat yang berada di wilayah tempat pelaksanaan TMMD,”harap Dansatgas.

Bupati Kepulauan Aru, dr. Johan Gonga, dalam sambutanya mengatakan, Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan salah satu wujud operasi militer selain Perang yang dilaksanakan melalui program lintas sektoral yang melibatkan TNI, Kementerian, lembaga pemerintah non kementerian dan pemerintah daerah serta segenap lapisan masyarakat.

“Selaku pimpinan daerah Kabupaten Kepulauan Aru, saya patut bersyukur karena tujuan dilaksanakannya operasi TMMD ini untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan bersifat sasaran fisik maupun nonfisik dan memantapkan TNI dan rakyat dalam rangka menyiapkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh,” ucap bupati.

Pembukaan TMMD ke-110 Tahun TA. 2021 ditandai dengan Penandatanganan Naskah Serahterima antara Dansatgas TMMD Letkol Inf. Mario Christian Noya dan Bupati Kepulauan Aru dr. Johan Gonga dilanjutkan penyerahan Naskah Serahterima. Dan Penyerahan Alat Kerja secara Simbolis oleh Bupati Kepulauan Aru kepada Dan SSK Kapten Inf Hi. Bakri Renhoat.(Mk-95).

Related posts