Tegakan Disiplin Prokes, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Jaga Posko PPKM Dan One Gate Sistem

Madiun, – PW: Berbagai upaya dilakukan oleh jajaran Kodim 0803/Madiun untuk mensosialisasikan dan mengedukasi masyakarat dalam memberikan pemahaman tentang mencegah penyebaran covid- 19, Minggu (28/02/2021).

Babinsa yang selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas maupun instansi terkait terus melakukan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan di masing-masing wilayah binaannya, seperti yang dilakukan oleh Sertu Faizin Babinsa 0803/12 Dolopo, bersama Bhabinkamtibmas melakukan pendisiplinan protokol kesehatan terhadap warga yang keluar masuk Desa Ketawang, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun.

Dandim 0803/Madiun Letkol Inf Edwin Charles menjelaskan, bahwa penerapan “one gate sistem” ditiap desa dan kelurahan merupakan salah satu cara yang cukup efektif guna menekan penyebaran covid- 19.

“Menjadi tanggung jawab Babinsa yang secara langsung berbaur dengan masyarakat di desa binaaan, untuk mengambil peran penting dalam mengedukasi dan menghimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan,” ungkap Dandim.

Dandim juga menambahkan pendisiplinan protokol kesehatan terhadap warga di masa Pandemi Covid-19 menjadi salah satu fokus kegiatan Babinsa Jajaran Kodim Madiun dalam melaksanakan tugas pokok di masing-masing wilayah binaannya.

“Selain melaksanakan fungsi pengawasan dan penegakan disiplin, secara berjenjang Babinsa juga akan melaporkan tingkat kepatuhan warga terhadap protokol kesehatan di masing-masing wilayah binaannya,” jelasnya.

Related posts