Sabet Emas di Kejuaraan Pemprov Jatim, Atlet Muay Thai Arhanud 2 Marinir Pasmar 2 Terima Reward

(Surabaya),PW: Komandan Batalyon Arhanud 2 Marinir Pasmar 2 Letkol Marinir Agus Nyubianto,S.A.P., M.Tr.Opsla., beri Reward atas prestasi prajuritnya meraih medali emas di ajang Muay Thai yang di selenggarakan Pemprov Jatim di Banyuwangi, di laksanakan depan parkiran halaman GOR Badminton “Raksa Bhuana Cakti” Karangpilang Surabaya. Kamis (25/02/2021).

Kegiatan yang di awali dengan panen raya bersama prajurit, kemudian dilanjutkan jam Komandan tersebut dihadiri oleh seluruh Perwira seksi, Danrai dan prajurit Batalyon Arhanud 2 Marinir.

Dalam arahannya, Danyon Arhanud 2 Mar mengucapkan terimakasih kepada seluruh prajuritnya yang telah menyempatkan diri hadir dalam acara ini, dan telah memberikan dukungan moril kepada Atlet Muay Thai dengan mendapatkan hasil yang memuaskan dan mengharumkan nama satuan khususnya Korps Marinir TNI AL di event tingkat Nasional yaitu Prada Mar Moch Megan Rizqi F. Di kelas 60 Kg dan Prada Mar Achmad Fatoni Sarifudin di kelas 67 Kg. Selain itu, dengan prestasi yang dicapai dapat ditingkatkan lagi untuk ke kancah Internasional, dengan latihan dan berlatih lebih baik lagi.

Perlu diketahui, bahwa olahraga Muay Thai merupakan olahraga lebih keras dan seni tempur kontak penuh, dimana lawan saling tukar pukulan satu sama lain. “Dengan perolehan prestasi yang telah di raih, akan menunjang karier prajurit dalam melaksanakan kedinasan”. Lanjut Letkol Agus Nyubianto.

“Jaga stamina, dan tak kalah penting adalah selalu melaksanakan protokol kesehatan selama berlatih dan bertanding untuk menekan penyebaran Covid-19″. Pesannya.

Related posts