Karateka Korps Marinir Pasmar 1 Raih Prestasi Pada Seleksi Tim Forki Kota Bogor

Bogor, PW: Atlet Karate dari prajurit-prajurit Pasmar 1 mengikuti pertandingan Karate dalam rangka seleksi tim FORKI Kota Bogor untuk menghadapi Pekan Olah Raga Daerah (PORDA) Jawa Barat Tahun 2022 mendatang, yang digelar di Gelanggang Olah Raga (GOR) Nakula Paspampres Group C Kota Bogor, Sabtu (30/01/2021).

Kejuaran yang digelar selama 2 hari dari tanggal 29 Januari – 30 Januari 2021 tersebut bertujuan untuk menyaring atlet-atlet Karate dari berbagai macam Perguruan Karate yang nantinya akan memperkuat Kota Bogor menghadapi PORDA Jawa Barat yang akan dihelat pada Tahun 2022 mendatang. Seleksi tingkat Kota Bogor ini sendiri diikuti sebanyak 200 atlet Karate dari TNI, Polri maupun Karateka sipil Se-Kota Bogor.

Dalam seleksi tersebut, beberapa Atlet Karate Pasmar 1 meraih prestasi antara lain, Prada Mar Muhamad Imron Juara I Kumite kelas +84 Kg, Serda Mar M. Royan Juara II Kumite kelas  -84 Kg, Serda Mar Reindra Juara III Kumite kelas -75 Kg, Serda Mar Ilham Juara III Kumite kelas -67 Kg dan Serda Mar Recky Juara I Kumite kelas  -60 Kg.

Pada pertandingan tersebut, Karateka Pasmar 1 didampingi oleh tim pelatih yang dipimpin oleh Kapten Marinir Rudi Yuswanto sebagai yang sehari-hari menjabat Komandan Kompi Beruang Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir.

Sementara itu saat dihubungi terpisah Kayanus Karate Pasmar 1 Letkol Marinir Imam Ghazali, M.Tr.Opsla., menyampaikan ucapan selamat kepada para atlet Karate yang mampu menyabet prestasi pada pertandingan tersebut.

“Keberhasilan yang diraih ini merupakan hasil kerja keras para atlet selama menjalani program latihan yang dilaksanakan di home base, semoga dengan hasil ini dapat melecut semangat para atlet untuk tampil lebih maksimal dalam event-event selanjutnya, tidak lupa apresiasi juga saya berikan kepada jajaran pelatih yang telah membina dan mendidik para atlet Karate Pasmar 1 sehingga dapat menuai prestasi pada Kejuaraan ini,” ujar Letkol Marinir Imam Ghazali, M.Tr.Opsla., yang sehari-hari juga menjabat sebagai Komandan Batalyon Tank Amfibi 1 Marinir.

Selanjutnya atlet-atlet Karate Korps Marinir Pasmar 1 yang mendapat Juara dan dinyatakan lolos seleksi tersebut akan menunggu pemanggilan dari KONI Kota Bogor untuk melaksanakan Training Camp (TC) terpusat.

Related posts