Lembang, PW: Bertempat di Bangsal Srutasala, Wadanseskoau Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T., M.M., beserta personel Kristiani Seskoau menghadiri Perayaan Natal TNI Angkatan Udara Tahun 2020 yang diselenggarakan secara virtual dari GSG Suharnoko Harbani, Mabesau, Cilangkap, Jakarta Timur. Rabu (27/1/2021), yang turut dihadiri Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., Irjenau Marsda TNI Johanes Berchman S.W., Aspers Kasau Marsda TNI Agustinus Gustaf Brugman, M.Si (Han)., para pejabat, dan personel TNI Angkatan Udara umat Kristiani.
Dalam Perayaan Natal Tahun 2020 ini, melalui video conference (Vicon) Kasau mengajak untuk dijadikan ajang menjalin kebersamaan dengan saudara seiman dalam suasana yang penuh sukacita dan dalam lingkup yang lebih besar tentunya rasa kebersamaan itu dapat terus memupuk rasa cinta serta kedamaian dengan masyarakat sekitar.
Umat kristiani sebagaimana umat agama lainnya di Indonesia, lanjutnya, harus dapat berjalan bersama dengan seluruh lapisan masyarakat Indonesia yang majemuk menjaga toleransi, rasa aman, dan damai. “Turut berpartisipasi secara aktif dalam mengatasi kesulitan masyarakat yang ada dilingkungannya, terus semangat dalam memupuk serta meningkatkan hal tersebut,” ujar Kasau sekaligus mengajak agar keberadaan umat Kristiani sebagaimana umat beragama lainnya di Indonesia dapat saling bersinergi menuju Indonesia Maju.
Acara yang bertemakan “Melalui Natal Tahun 2020, Kita Perkokoh Iman, Kepedulian, dan Solidaritas Prajurit dan PNS TNI Angkatan Udara Menuju Indonesia Maju” ini diawali dengan penyalaan lilin Natal oleh Romo Paulus Nasib Suroto, Pr., Pdt. Daniel A. Tobing, S.Th., Aspers Kasau selaku Ketua Paguyuban Katholik TNI Angkatan Udara, Kadispamsanau Marsma TNI Donal Kasenda, S.I.P., M.M., selaku Ketua Paguyuban Kristen Protestan TNI Angkatan Udara, dan Ketua Panitia Kolonel Pnb Agustinus Gogot Winardi, S.T., dilanjutkan dengan pesan Natal yang disampaikan Romo Paulus Nasib Suroto, Pr., kemudian dilanjutkan doa syafaat dan berkat yang dipimpin Pdt. Jimmy Stevan, S.Th.