Anggota Satgas Pamrahwan Yonarmed 8/105 Tarik Mengajar TPQ

Malut, PW: Satgas Yonarmed 8/105 Tarik ikut berpartisipasi mengajar Taman Pendidikan Al’Quran (TPQ) di Desa. Gamsungi Kecamatan. Tobelo Kabupaten. Halmahera Utara pengurus masjid dan 2 orang anggota Letda Arh Agus Ciltri dan Praka Agus Yasir Arafat, mebagikan pengetahuan agama dan belajar mengaji kepada anak-anak disekitar Desa binaan Pos Kotis.
Disela-sela kegiatan yang cukup padat 2 anggota Satgas Yonarmed 8/105 Tarik ini menyempatkan waktunya untuk memperikan pelajaran agama dan mengajar mengaji di  Masjid Nurul Fajri di Desa. Gamsungi yang berada di sekitar wilayah binaan pos Kotis, hal ini dilakukan untuk memberikan pengetahuan agama secara dini kepada anak-anak, agar nantinya menjadi anak yang soleh dan taat agama.
Ltd Arh Agus menyampaikan disamping memberikan materi keagamaan juga mengajarkan tetang bagaimana cara menghargai dan menghormati pemeluk agama lain, serta menghimbau agar mentaati protocol kesehatan, gunakan masker, cuci tangan dan menjaga jarak supaya terhindar dari penyebaran virus covid – 19.
Anak-anak merasa senang dan banga mendapatkan pengajaran dari anggota Satgas Yonarmed 8/105 Tarik, tentunya hal ini menjadikan pengalaman dan menambah ilmu pengetahuan.@/Red

Related posts