Sumsel, PW: Satuan Kerja Penerangan Korem 044/Gapo menggelar acara syukuran HUT Ke -70 Penerangan Angkatan Darat, Jumat (15/1/2021).
Acara ini bertempat di ruang kerja penerangan Korem 044/Gapo Jl. Jenderal Sudirman Km 4.5 Palembang. Yang dipimpin Paurprod Penrem 044/Gapo Letda Inf Joni ilham berlangsung secara sederhana dan khi’mad dengan mengangkat tema “Bersama Media Sinergi Bangun Negeri”. Acara tersebut dihadiri personel Penrem , baik militer maupun PNS.
“Seharusnya acara syukuran ini dilaksanakan tanggal 13 Januari 20201. Namun, karena kondisi cuaca saat ini yang tidak memungkinkan, kegiatan syukuran dimundurkan ,” kata Letda Joni.
Pada kesempatan tersebut, Paurprod penrem Letda Joni mengatakan, syukuran ini adalah wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena sampai saat ini penrem 044/Gapo masih tetap berkarya dan melaksanakan tugas dalam mendukung tugas pokok Korem 044/Gapo. Paur juga mengimbau kepada personel Penrem 044/Gapo untuk meningkatkan Kapasitas dan Kapabilitas, serta sinergitas sebagai bagian insan media dalam rangka meningkatkan citra TNI AD di mata masyarakat.
“Untuk itu harapan saya mari kita bersinergi untuk menaikkan citra TNI AD. Khusus untuk personel Penrem 044/Gapo harus lebih meningkatkan kinerja, dan janganlah berpuas diri terhadap apa yang telah dilaksanakan dan diraih. Marilah isi diri dengan pengetahuan dan ilmu-ilmu yang semakin lama semakin berkembang. Demi kemajuan TNI AD dan bangsa Indonesia, ” ujarnya.
Lebih lanjut, Letda Inf Joni ilham juga menghimbau kepada personel Penrem untuk lebih bersinergi dengan insan media .
“Sebagai insan media di jajaran TNI AD mempersilahkan kawan-kawan media untuk berkomunikasi. Silahkan rekan-rekan media untuk mampir dan bertukar pikiran sehingga tidak ada jarak antara insan media dengan TNI AD, khususnya Korem 044/Gapo ,” tuturnya.