Dandim 1003 Kandangan Ajak Club Motor Kampanyekan Protokol Kesehatan

 

Kandangan-PW:Dengan mengusung tema “Menjaga Keutuhan Dan Kemajuan Bangsa Dalam Bingkai NKRI” Kodim 1003 Kandangan Selenggarakan Komsos dengan komponen bangsa lainnya (Pembinaan Komunitas) Di wilayah kodim 1003 Kandangan, Kamis(26/11).

Acara ini di gelar di aula manunggal kodim 1003 Kandangan, dengan di buka langsung oleh Dandim 1003 Kandangan Letkol Arm. Dedy Soehartono, S.IP.

Di dalam sambutannya komandan kodim 1003 Kandangan menyampaikan bahwa,”Komsos ini bertujuan untuk meningkatkan hubungan silaturahmi yang harmonis antara aparat komando kewilayahan dengan komunitas club motor yang ada di HSS, sehingga tercipta kedisiplinan di dalam berlalu lintas supaya kedepan dapat menciptakan suasana yang nyaman aman tertib dan lancar di jalan raya.

“Saya berharap dengan adanya komsos ini dapat menimbulkan persepsi dan peduli untuk menciptakan lalu lintas yang baik dan benar,”Tutur Dandim.

Selain itu juga untuk mewujudkan jalinan kerja sama antara TNI Ad dengan komponen bangsa yang di tujukan untuk membantu kesulitan rakyat dalam menghadapi situasi saat ini.

Lebih lanjut Dandim 1003 Kandangan dalam kesempatan ini juga mengajak para pemuda yang tergabung dalam club motor untuk selalu berbuat yang positif serta Bersama-sama mengkampanyekan dan mensosialisasikan tentang pentingnya Protokol Kesehatan di masyarakat.

“Kami akan mendukung semua kegiatan yang sifatnya positif, dan kami juga mengajak para club motor yang ada ini untuk ikut serta bersama dengan kodim 1003 Kandangan mengampanyekan protokol kesehatan,”pungkasnya.(Mk-95).

Related posts