(Sidoarjo), PW: Prajurit Yonif 1 Marinir melaksanakan perawatan tanaman pepaya yang sudah memasuki usia 3 bulan, kegiatan tersebut sebagai wujud nyata dalam mendukung program ketahanan pangan di garase angkutan Batalyon Infanteri 1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (18/11/2020).
Perawatan pohon pepaya tersebut dilakukan dengan melakukan pembersihan rumput-rumput liar yang tumbuh di sekitaran pohon, mencangkuli tanah di sekitar tanaman dan penyiraman tanaman dilakukan setiap pagi dan sore hari karena sekarang masih memasuki musim kemarau sehingga tanaman pepaya membutuhkan air yang cukup untuk dapat tumbuh dengan baik.
Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta, M. Tr. Opsla menyampaikan bahwa perawatan yang dilakukan oleh prajurit Yonif 1 Marinir merupakan langkah strategis, wujud nyata yang dilakukan dalam menghadapi antisipasi dari dampak pandemi covid-19 apabila berkepanjangan, karena merupakan bagian dari system peringatan dini terkait kecenderungan kebutuhan pangan yang akan terus meningkat.
“Pertahankan seluruh program ketahanan pangan yang telah kita kerjakan saat ini dan kembangkan dengan berbagai jenis tanaman pangan yang lainnya sehingga hasilnya dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pangan prajurit kita dan keluarganya,“ tegasnya.