(Surabaya) PW : Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kualitas pangan, prajurit Yonif 5 Marinir melaksanakan perawatan dan pemeliharaan di kebun ketahanan pangan Kesatrian Soeroto II Ujung, Surabaya, Jawa Timur. Sabtu (14/11/2020).
Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mendukung program pemerintah dalam masa pandemi Covid-19, berbagai tanaman yang berada di kebun ketahanan pangan Yonif 5 Marinir diantaranya terong, cabai, tomat, singkong dan umbi jalar.
Perawatan dan pemeliharaan dilakukan prajurit dengan melaksanakan penyiraman tanaman, mencabut rumput liar yang ada di sekitar kebun dan pemupukan.
Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M.Tr.Hanla menyampaikan bahwa kebutuhan akan pangan merupakan faktor penting di tengah pandemi Covid-19, untuk itu ketahanan pangan sangatlah penting dilaksanakan dengan melakukan perawatan secara rutin sehingga hasilnya dapat bermanfaat bagi prajurit Yonif 5 Marinir
Disampaikan juga, selama kegiatan tetap mengutamakan protokol kesehatan pencegahan covid-19 dengan memakai masker, menjaga jarak (physical distancing) dan mencuci tangan sebelum dan sesudah memulai aktifitas.