TARAKAN – Komandan Pangkalan Utama TNI AL XIII (Danlantamal XIII) Tarakan Laksamana Pertama TNI Haris Bima Bayuseto, S.E., M.Si. menyambut kedatangan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat Letnan Jenderal TNI Doni Monardo di Ruang VIP Bandara Internasional Juwata Tarakan, Jl. Mulawarman, Kelurahan Karang Anyar Pantai, Kecamatan Tarakan Barat, Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara, Senin (09/11/20).
Menggunakan Pesawat Udara TNI Boeing 737/A-7306 dengan Captain Pilot Mayor Pnb Irwanda, Kehadiran Kepala BNPB Pusat di Tarakan tersebut didampingi oleh Tim Satgas Penanganan Covid-19 yakni Kaskogabwilhan II Mayjen TNI Joko Warsito, Dep Pemb Manusia Bapak Abetnego Tarigan, Irtama BNPB Ibu Tety Saragih, Deputi I BNPB Bapak B Wisnu Widjaja, Deputi II BNPB Bapak Dody Riswandi, Deputi V BNPB Ibu Prasinta, Ten Ahli Ka BNPB Bapak Egy Massadjah beserta para pejabat dan staf terkait lainnya.
Turut hadir dalam penyambutan tersebut antara lain, Pjs. Gubernur Kaltara Bapak Teguh Setyabudi, unsur Forkopimda Kaltara, Aspers Panglima TNI Marsda TNI Diyah Yudanardi, Wadan Lantamal Xlll Kolonel Marinir Nur Aziz, Asops Danlantamal XIII Kolonel Laut (P) Yosafat Indarto, S.T., Aspers Danlantamal Xlll Kolonel Laut (KH) Drs. Abu Dzarin, Dantim Intel Lantamal Xlll Letkol Laut (KH) Herlan Tismara, S.Sos. dan Kadisminpers Lantamal XIII Lekol Laut (KH) Drs. Nur Chamid.
Adapun kegiatan Kepala BNPB Pusat beserta rombongan, selanjutnya menuju Ruang Serbaguna Kantor Walikota Tarakan, Jl. Pulau Irian, Kelurahan Kampung 1 Skip, Kecamatan Tarakan Tengah, Kota Tatakan guna melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Penanganan Covid-19 bersama Tim Satgas penanganan Covid-19 Provinsi Kalimantan Utara. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa, “kami merasa bangga dan kagum atas upaya bersama kepada pemerintah dan segenap komponen yang ada di Kalimantan Utara sehingga kasus di Kalimantan Utara termasuk kasus Covid-19 terkecil di tanah air dan ini harus dipertahankan sebagai contoh untuk daerah-daerah, Kabupaten/Kota di Luar Provinsi Kalimantan Utara”. Usai rapat, Kepala BNPB Pusat beserta rombongan kembali menuju Pesawat Udara TNI Boeing 737/A-7306 untuk melaksanakan take off dari Bandara Internasional Juwata Tarakan.