Kunjungan Perdana, Ini Pesan Pangdam XVIII/ Kasuari Bagi Prajurit Kodim 1802/Sorong

Kota Sorong PW: Komandan Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman, S.E.,M.I.Pol.,M.M didampingi Ketua Cabang Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XIII Ny. Elita Budiman menyambut kunjungan kerja Panglima Kodam XVIII/Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa., S.E., M.Tr.(Han) beserta ibu di dampingi Brigjen TNI Staverly Christmas P.(Irdam XVIII/Ksr) beserta ibu,Brigjen TNI Drajad Brima Yoga, S.I.P, M.H.( Kapoksahli ) beserta ibu, Kolonel Inf Pinsensius Manik, S.I.P.(Asrendam XVI/Ksr), Kolonel Inf Lucky Avianto,S.I.P.(Asops Kasdam XVIII/Ksr),Kolonel Inf Hengki Yuda Setiawan (Aster Kasdam XVIII/Ksr),Letkol Czi Dr. Safril Hidayat P.S.C, M.Sc.(Kazidam XVIII/Ksr) ,Senin (02/11/2020).

Bertempat di Aula Pandu Sakti Makodim 1802/Sorong Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa., S.E., M.Tr.(Han) dan ibu memberikan pengarahan kepada Prajurit , Persit dan PNS Kodim 1802/Sorong yang di ikuti ±150 orang. Dalam sambutan Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa., S.E., M.Tr.(Han) menyampaikan tidak henti hentinya kita memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena kita semua masih dalam lindungannya dan masih di berikan kesehatan sampai dengan hari ini.

Melalui kunjungan tersebut Pangdam XVIII/Kasuari menyampaikan “Sejak awal saya ingin berkunjung ke Wilayah Sorong akan tetapi baru kali ini dapat terlaksana karena situasi dan Kondisi sekarang yang kita hadapi bersama sama yaitu Pandemi Covid 19”. Kita Sama satu tim disini kita harus sama sama Kompak dalam menjalankan Tugas ini yang kebetulan saya dipercaya sebagai Pangdam XVIII/ Kasuari. Kalau ada Kendala Menghadap Saya tidak usah ragu ragu seperti contoh Masyarakat Papua tidak bisa kembali karena Posisi Lockdown kemarin saya usahakan bisa berangkat Ke Papua karena Kita Semua cinta akan Tanah Papua ini.

Kita Tugas disini itu bukan dibuang semua ini adalah Rahmad Tuhan yang harus disyukuri dilaksanakan dengan semangat jangan dijadikan beban kita nikmati dibalik semua ini akan ada hikmahnya. Semenjak saya serah terima jabatan baru sekarang melaksanakan kunker diwilayah jajaran Kodam XVIII/Kasuri, ini merupakan prestasi bagi kita semua di TNI AD, ini merupakan satuan yang baru 4 tahun berdiri jadi sangat-sangat masih kecil dan masih ada keterbatasan akan tetapi saya salut Pada kalian masih semangat tugas disini dan tidak ada keluhan,dan Ibu Persit harus mendampingi Suami jangan dalam keadaan senang saja mendampingi akan tetapi dalam situasi apapun istri harus mendampingi suami.

Kita harus semangat dinas disini walaupun keterbatasan yang ada berapa makna apabila kita memiliki Jabatan. Jabatan adalah amanah maka harus kita syukuri semua adalah Rencana dari Tuhan ada hikmah dibalik ini semua, Jabatan adalah Ujian, Jabatan adalah tantangan. Misi Pangdam adalah Menjadikan Prajurit Kodam XVIII/ Kasuari yang Profesional dalam Ketahanan Wilayah dan Pembinaan Teritorial,musuh kedepan kita adalah dari dalam kita sendiri bukan seperti dahulu kita dijajah oleh Belanda maka kita harus bisa mengendalikan dan membina Wilayah Teritorial kita.

Babinsa adalah Pembina sebagi contoh harus bisa menjadi narasumber dapat menjelaskan maka Kamu harus banyak belajar dari siapapun itu Tokoh Agama,Tokoh adat dan banyak kita dapat belajar makanya berat Jabatan Babinsa itu maka kalian harus banyak belajar dapat menguasai keterbatasan di setiap wilayah masing masing dan juga harus dapat menerapkan Bakti TNI mengatasi kesulitan Rakyat disekitarnya itu adalah Tugas dari Seorang Babinsa.

Mengenai Covid 19 ini maka selamatkan dirimu dan Keluargamu jangan sampai kalian membawa penyakit Covid 19 didalam keluargamu soalnya kalian yang sring keluar,Sorong Sekarang zona Kuning yang merah tinggal 1 yaitu Wilayah Manokwari,Saya sudah melihat Paparan dari Dandim tentang penanganan Covid 19 kita harus dapat menjelaskan ke Masyarakat bahaya Covid 19 memberikan contoh Memakakai Masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak dan lain sebagainya.

Pam tubuh ini masih ada anggota yang disersi dan THTI kalau sekarang masih ada itu namanya prajurit bodoh jangan lari dari kenyataan pasti akan ada solusi, jangan kabur dari masalah yang sedang dihadapi kita gaji pertama pangkat Prada Minimal 5 juta gaji kita maka kita harus menabung minimal 1 juta perbulan jangan sampai mau menikah pinjam BRI oleh karena itu Komandan Kodim apabila ada anggota mau menikah membawa buku tabungan berapa tabungan yang sudah dimiliki.

Apabila kita mau menyiapkan anaknya untuk menjadi Anggota TNI maka harus disiapkan fisik,dan mental saya sebagai Panglima akan membantu akan tetapi harus disiapkan sedini mungkin oleh orang tua,Oleh Karena itu sebagai orang tua harus rencanakan yang baik entah jadi TNI,Pilot atau yang lain sebagainya. Untuk Werfing jangan sampai terjadi adanya Pemungutan untuk Kodim 1802/Sorong apabila terjadi maka akan diproses secara hukum untuk masuk tentara adalah Gratis dan tidak dipungut biaya. Saya minta kegiatan dilapangan dilaksanakan dengan Baik, baik Opster, TMMD, Bakti Sosial dan lain sebagainya Maka disini yang Senior dapat mengarahkan adik adiknya memberikan contoh yang baik.

Banyak yang tes kemarin rata rata terkena hepatitis itu karena terlalu banyak minum minuman keras,dan juga banyak yang terkena penyakit Kelamin ( Bungkus) itu sangat berbahaya oleh karena itu kita harus mengingatkan kepada masyakat. Sinergitas TNI Polri harus selalu dijalin hubungan yang baik jangan sampai ada Konflik ada permasahan diselesaikan dengan Baik dan Juga harus menjaga kerjasama yang baik dengan Pemerintah Daerah disini jaring Komunikasi yang baik terhadap Pemerintah Daerah Setempat.

Banyak Putra daerah sekarang menjadi Anggota TNI saya berharap Kalian dapat membina Masyarakat memberikan arahan yang baik buat Masyarakat memberikan penjelasan,pemahaman yang baik tugas kita adalah pembangunan dan musuh kita sekarang adalah yang menolak Pembangunan tersebut. Mengakhiri kunjungan kerja, Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa., S.E., M.Tr.(Han) berkenan memberikan penyerahan bantuan Sepeda Motor Viar, Masker dan APD kepada perwakilan jajaran Kodim 1802/Sorong dan penyerahan penghargaan kepada Tokoh Masyarakat yang bersedia menghibahkan tanah secara Ikhlas untuk pembangunan Koramil.

Related posts