Sorong, PW: Komandan Pasmar 3 (Danpasmar 3) Brigjen TNI (Mar) Edi Juardi menghadiri acara Taklimat Akhir Audit Kinerja Itjen TNI periode IV tahun 2020 yang berlangsung di Ruang Rapat Mako Armada III, Jl. Bubara No.01, Kelurahan Klaligi, Distrik Sorong Manoi, Kota Sorong, Papua Barat. Senin (26/10/2020).
Rangkaian kegiatan diawali dengan laporan pembukaan oleh Pjs Ir Koarmada III Kolonel Laut (P) Heru Wahyono, S.H kepada Pangkoarmada III Laksda TNI Dadi Hartanto, M.Tr (Han).
Dalam sambutannya, Irops Itjen TNI Brigjen TNI Fauzi Rusli, S.H mewakili Irjen TNI Letjen TNI Muhammad Herindra menyampaikan ucapan terima kasih banyak atas kerjasama bantuan dan dukungan selama diwilayah Papua Barat khususnya wilayah Sorong.
“Terima kasih kepada semua pihak atas terlaksananya kegiatan Audit mulai tanggal 30 September sampai dengan 26 Oktober 2020 dengan lancar, tertib dan aman sesuai dengan kaidah-kaidah kode etik APIP dan standar Audit serta tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan”, pungkasnya.
Sementara itu, Pangkoarmada III juga menyampaikan bahwa kita patut bersyukur bahwa kegiatan Wasrik berjalan dengan tertib, lancar dan penuh keterbukaan. Hal ini tidak lain karena tim wasrik sebagai subjek dan Kodam XVIII/Kasuari beserta jajaran, Koarmada III beserta jajaran dan Pasmar 3 sebagai objek Wasrik telah memerankan fungsinya dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab.
Lebih lanjut, Kepada Kodam XVIII/Kasuari beserta jajaran, Koarmada III beserta jajaran dan Pasmar 3 agar segera menindaklanjuti hasil temuan serta arahan dan saran yang telah disampaikan oleh tim wasrik Itjen TNI serta juga berupaya meningkatkan kegiatan pengawasan melekat secara terus menerus terhadap penyelenggaraan semua program dan kegiatan di jajarannya masing-masing.
Kegiatan ditutup dengan penyerahan hasil pengawasan dan pemeriksaan oleh Irops Itjen TNI Brigjen TNI Fauzi Rusli, S.H kepada Pangkoarmada III dan Irdam XVIII/Kasuari.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kas Koarmada III, Danlantamal XIV, Irdam XVIII/Kasuari, Danrem 181/PVT, Sekretaris Itjen TNI beserta tim Wasrik, Asops Danlantamal XIV, Asops Danpasmar 3, Danbrigif 3 Marinir, Pabanren Sops Koarmada III dan Dandim 1802/Sorong.