Danlantamal XII Beri Pembekalan Kepada Perwira Siswa Dikreg Sesko TNI Angkatan Ke – XLVII Dan Sesko TNI Ta 2020

Pontianak, PW: Komandan Lantamal XII Brigjen TNI Marinir Andi Rukman, Rabu (23/09/20) tadi pagi memberikan pembekalan kepada  Perwira Siswa Dikreg Sesko TNI Angkatan Ke – XLVII, Sesko TNI TA 2020 dalam rangka Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN) secara Virtual yang dilaksanakan di ruang rapat Mako Lantamal XII.

Dalam pembekalannya Danlantamal XII Brigjen TNI Marinir Andi Ruman menyampaikan tentang Pemberdayaan sumber daya nasional menjadi tata ruang wilayah pertahanan untuk mendukung sistem pertahanan negara yang tangguh tentang  demografi provinsi Kalbar yang berbatasan langsung dengan negara tetangga yang berpeluang menimbulkan berbagai bentuk dan jenis ancaman terhadap Hankamneg.

Danlantamal XII juga menyampaikan bahwa di perairan laut Kalbar terdapat puluhan pulau tersebar disepanjang Selat Karimata dan laut Natuna yang berbatasan dengan wilayah provinsi  Kep. Riau yang kaya sumber daya perikanan sehingga telah berdampak pada maraknya upaya untuk kegiatan illegal di wilayah perairan laut Natuna Utara yang dilakukan oleh kapal ikan asing (KIA) seperti dari Viietnam, Cina dan  Thailand.

Sedangkan di perairan laut sisi barat perairan Kalbar sering dijumpai nelayan tradisional melakukan penangkapan ikan  yang dihadapkan berbagai masalah dilaut, oleh karenanya Lantamal XII dibawah Koarmada I melaksanaan pengawasan dan pengamanan dengan menggelar Operasi keamanan laut untuk memberikan jaminan keamanan lalu lintas alur dan melakukan penindakan, pencegahan terhadap tindak kejahatan dan pelanggaran yang  dapat terjadi guna melindungi kepentingan negara.

Sedangkan tentang  tugas pokok Lantamal XII sesuai dengan Skep Kasal nomor Kep/ 1737 / VIII /2016 tanggal  31 Agustus 2016  sebagai Komando pelaksana  dalam mendukung Koarmada I adalah menyelenggarakan dukungan logistic, dukungan Administrasi, dukungan Khusus dan operasi bagi unsur-unsur TNI AL serta Kotama TNI lainnya, menyelenggarakan operasi diwilayah Kalimantan Barat. Demikian juga dalam rangka Pengendalian wilayah pertahanan laut maka dilaksanakan pembinaan kemaritiman dengan melaksanakan Binpotmar sebagai kekuatan Hanneg di laut, meyelenggarakan patroli Kamla terbatas dalam rangka penegakan kedaulatan dan hukum di laut di wilayah kerja Lantamal XII serta menyelenggarakan tugas-tugas lain berdasarkan kebijakan Kasal.

Komandan juga menguraikan bahwa wilayah kerja Lantamal XII saat ini membawahi satu Lanal yaitu Lanal Ketapang dan delapan Pos Angkatan Laut (Posal) serta enam  Pos Pengamat dan memberdayaan Industri Jasa Maritim (Injasmar), berupaya mengelola wilayah pertahanan dan mensinergiskan Sumber Daya Nasional (SDN) diwilayah Kalbar untuk kepentingan pertahanan, menjalin kerjasama dengan instansi terkait, pengumpulan serta melaksanakan pemuktahiran data Potmar dengan melaksanakan kegiatan sosialisasi Bintahwil

Dalam hal menghadapi wabah pandemik covid 19  Brigjen TNI Marinir  Andi Rukman menekanakan perlunya menjalin kerjasama dengan Steakholder,  peduli terhadap masyarakat dengan membagikan masker di wilayah pelabuhan, jalan raya dan masyarakat maritim, melaksanakan Baksos dan bakti kesehatan rapit test, melaksnakan operasi pendisiplinan protocol kesehatan covid 19 di pelabuhan dan melaksanakan protocol kesehatan Covid 19 terhadap KRI yang telah selesai melaksanakan operasi.

Untuk menghadapi upaya tata ruang livable jadi marketable hal  yang dilakukan oleh Lantamal XII antara lain dengan melatih masyarakat maritim dibidang pertahanan, mendukung Pemda dalam merencanakan dan menyusunan wilayah pertahanan, memberikan penyuluhan tentang bela negara kepada masyarakat maritime serta membina dan mengembangkan Potmar, tambah Danlantamal XII.

Kegiatan pembekalan juga dihadiri oleh Wadan Lantamal XII, Kolonel Mar Bambang Hadi Suseno, S.E., Asops Danlantamal XII,, Aslog Danlantamal XII., Aspotmar Danlantamal XII, dan Ws. Asintel Danlantamal XII.

Related posts