Dandim 0824/Jember Ikuti Vicon Dengan Dengan Menkopolhukam dan KPU

JEMBER – PW: Bertempat di Pendopo Wahya Wibawa Graha pada Jum’at 18/09/2020 dilaksanakan acara Video Conference (Vicon) yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Kejaksaan Negeri, Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan lain-lain, diikuti oleh Forkopimda termasuk Forkopimda Kabupaten Jember.

Hadir pada acara Vicon tereenut diantaranya Wakil Bupati Jember sebagai Pelaksana Tugas Bupati KH A Muqid Arif, Dandim 0824 Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, Kapolres Jember AKBP Aris Supriyono, Kasdim 0824/Jember Mayor Inf Sampak, Kepala Satpol PP Suprapto dan Kepala Badan Keselamatan Bangsa dan Politik Kab Jember Bambang Hariyono.

Pada kesempatan tersebut, Menko Polhukam, Ketua KPU dan Ketua Bawaslu RI serta pejabat pusat lainnya memberikan arahan terkait teknis pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) dengan protokol kesehatan covid 19, disamping meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada, namun juga ikut berperan mendisiplinkan masyarakat dalam.memutus rantai penularan Covid 19.

Sekaligus juga diberikan arahan terkait kewenangan penindakannya, apabila ada kontestan Pilkada atau tim pemenangannya melakukan pelanggaran disiplin protokol kesehatan covid 19.

Menyikapi hal tersebut, Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, saat diwawancarai menyatakan, bahwa pelaksanaan Pilkada dengan Protokol Kesehatan sebagai wujud perhatian pemerintah dalam upaya menyelamatkan masyarakat dari covid 19.

Sebagai aparat diwilayah tentunya kita senantiasa siap melaksanakan regulasi pemerintah tersebut, kita Kodim 0824/Jember Siap mensukseskan Pilkada Serentak 2020, dengan disiplin protokol kesehatan covid 19 di Kabupaten Jember. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

Related posts