Tingkatkan Kemampuan, Prajurit Yonif 5 Marinir Laksanakan Latihan Karate

(Surabaya), PW: Dalam rangka meningkatkan kemampuan Beladiri Karate, prajurit petarung Batalyon Infanteri 5 Marinir melaksanakan latihan Karate di Gedung Antonius Balai Prajurit Kesatrian Marinir Suroto II Ujung, Semampir Surabaya, Jawa Timur. Selasa (08/09/2020).

Dalam latihan beladiri Karate kali ini tim karateka Yonif 5 Marinir mempelajari kata Kanku-sho yang merupakan perpaduan antara Heian Yondan dan Kanku-Dai.

Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk melatih keberanian serta patriotisme kepada prajurit Yonif 5 Marinir saat melaksanakan tugas di Satuan, dimana beladiri karate mengandalkan kecepatan, ketepatan, kekuatan tangan dan kaki.

Komandan Batalyon Infanteri 5 Marinir Letkol Marinir Supriyadi, M. Tr. Hanla, menyampaikan bahwa beladiri karate sangat baik untuk kesehatan, karena dapat membuat badan lebih bugar dan fisik semakin terjaga, sehingga sangat bermanfaat dimasa pandemi Covid-19, selain itu, latihan beladiri karate tersebut merupakan kegiatan pembinaan Satuan yang dilaksanakan secara bertahap, bertingkat dan berkelanjutan sehingga kemampuan prajurit dapat tercapai.

Related posts