Natuna, PW: Melalui program ketahanan pangan, prajurit Satgas Komposit Natuna Pasmar 1 melaksanakan panen kedua dari hasil tanaman yang sudah dikelola dan dirawat selama 3 bulan ini yaitu dari bulan Juni, Juli, dan Agustus yang dilaksanakan di Mako Komposit Marinir Setengar Natuna, Senin (07/09/2020).
Pembibitan tanaman dimulai setelah melaksanakan panen perdana yaitu pada bulan Mei 2020 lalu, pengelolaan dan perawatan tanaman dilakukan oleh Prajurit Satgas Komposit Natuna Pasmar 1 setiap hari dengan memberi pupuk kompos yang kita buat secara mandiri dan disiram setiap pagi dan sore hari.
Hasil dari panen perdana ini berupa tanaman sayuran jenis kangkung, sawi, cabai, dan timun yang dipanen serta dibagikan kepada warga desa Setengar, Natuna.
Pasiops Yonif 2 Brigif 1 Marinir selaku Komandan Satgas Komposit Natuna Pasmar 1 Mayor Marinir Erwin Wisnu Putra berharap melalui program ketahanan pangan ini dapat bermanfaat dan dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan prajurit dan warga sekitar Mako Komposit Marinir ditengah dampak dari pandemi Covid-19, “Kegiatan ini kita laksanakan sesuai instruksi Komandan Korps Marinir (Dankormar) kepada setiap prajurit Marinir untuk mendukung program Pemerintah dalam ketahanan pangan,” ujarnya.
“Selanjutnya lahan yang habis kita panen akan dibersihkan dan kita taburi pupuk kompos terlebih dahulu lanjut ditanami bibit sayuran kembali oleh Prajurit Satgas Komposit Natuna Pasmar 1,” tambah Dansatgas Komposit Natuna Pasmar 1.