Danyonmarhanlan II Pimpin Prajuritnya Laksanakan Rapid Test Massal Nasional Korps Marinir

Padang, PW: Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) II Padang Mayor Marinir Budi Cahyono memimpin langsung prajurit Yonmarhanlan II untul melaksanakan rapid test massal Nasional Korps Marinir di Mako Yonmarhanlan II Padang Sumatera Barat, Kamis (03/09/2020).

Kegiatan ini merupakan perintah dari Satuan atas yang bertujuan untuk mendekteksi dan mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan Koprs Marinir khususnya para prajurit dan keluarga besar Pasmar 1 dan Yonmarhanlan II.

Rapid test dilakukan dengan pengambilan sampel darah setiap prajurit Yonmarhanlan II oleh tim satgas Covid-19 dari Dinas Kesehatan Lantamal II, dan jika ada yang reaktif maka akan ditindaklanjuti oleh pihak Dinas Kesehatan Lantamal II, sehingga diharapkan bisa menurunkan dan juga mencegah penyebaran kasus Covid-19.

Kegiatan ini diikuti segenap prajurit Yonmarhanlan II dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, yang meliputi wajib memakai masker, sebelum pelaksanaan mencuci tangan dengan air mengalir menggunakan sabun atau hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh, dan menghindari keramaian dengan menjaga jarak aman serta diikuti sebanyak 172 prajurit Yonmarhanlan II.

Related posts