Belawan, PW: Guna mempererat tali silaturahmi dan mempertahankan sinergitas TNI – Polri, Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP DR. M. Dayan, SH., MH., melakukan kunjungan dalam rangka silahturahmi ke Mako Sarang Petarung Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I Belawan Jl. Serma Hanafiah No.1 Belawan, Selasa (01/09/2020).
Rombongan Kapolres dengan didampingi Wakapolres Kompol Hermansyah Putra, SH., M.Si., dan Kasat Intel AKP Syahrial E Siregar SH., tiba di Mako Sarang Petarung Yonmarhanlan I disambut langsung oleh Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Farick, M.Tr.Opsla., dengan didampingi oleh Ps. Pasi Intel Kapten Marinir Robby Barus diruang VIP Mako Yonmarhanlan I.
Kunjungan silaturahmi tersebut diisi dengan acara berbincang santai yang bertujuan untuk lebih mempererat jalinan silaturahmi, soliditas dan juga sinergitas yang selama ini sudah berjalan dengan baik antara Yonmarhanlan I dengan Polres Pelabuhan Belawan yang dalam berbagai kegiatan terlihat selalu hadir bersama-sama, sehingga berdampak positif untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan.
Kedua orang nomor satu di jajarannya ini sepakat untuk saling bahu membahu bersinergi demi menciptakan keamanan di wilayah Medan Utara sehingga masyarakat pun akan merasa aman dan nyaman melakukan setiap aktifitasnya yang akan berdampak positif terhadap roda perekonomian masyarakat.