(Sidoarjo), PW: Prajurit Petarung’ Brigif 2 Marinir menyuguhkan Beladiri Karate pada penutupan Lomba Pembinaan Satuan (Binsat) Batalyon Unggul tahun 2020 yang digelar di Bhumi Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Jumat (28/08/2020).
Demonstrasi beladiri karate yang dilakukan 100 prajurit dibawah pimpinan Mayor Marinir Indra Jayadi tersebut dengan menampilkan gerakan-gerakan dasar, berpasangan (Kihon Komite) dan melaksanakan KATA Dasar yaitu KATA Dua (Hian Nidan) hingga KATA Empat (Hian Yondan) dan diakhiri dengan aplikasi KATA (Bunkai), serta demonstrasi teknik pemecahan benda.
Komandan Brigif 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung menyampaikan ucapan terima kasih kepada peserta demonstrasi beladiri karate yang telah menunjukkan gerakan-gerakan karate yang kompak, sehingga terlihat bagus.
“Beladiri karate yang kalian tunjukkan merupakan cerminan prajurit Petarung Brigif 2 Marinir yang loyal, profesional dan militan serta menjadi teror dalam setiap medan pertempuran,” pungkasnya.