Babinsa Koramil Persiapan Moraid Komsos Mencerminkan Kemanunggalan TNI AD Kepada Rakyat

Tambrauw, PW: (27/08/2020) – Babinsa Koramil Persiapan Moraid Kodim 1802/Sorong Praka Brilian lewat komunikasi sosial membantu warga binaan yang pulang dari kebunnya membawa kelapa tua yang akan diolah menjadi minyak kelapa, bertempat di kampung Bonem Distrik Moraid Kabupaten Tambrauw.

Monitoring kegiatan setiap hari yang dilaksanakan oleh Babinsa untuk menciptakan kebersamaan, keamanan dan ketentraman diwilayah binaan. “Bahwa ini adalah tugas tanggung jawab seorang Babinsa dalam memberikan rasa aman dan nyaman terhadap wilayah binaan” terang Praka Brilian.

Lanjut Babinsa Koramin Persiapan Moraid, disamping itu memonitoring wilayah untuk menjalin komunikasi sosial agar mencerminkan rasa kemanunggalan TNI AD khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, sehingga mengetahui perkembangan situasi diwilayah binaan dan dapat mempererat hububungan TNI dan Rakyat.

Mama magaret adalah warga kampung Bonem, kami yang pulang dari kebun ketika dijalan ketemu Bapak Babinsa dan dia langsung menolong saya untuk membawakan kelapa tua. Berbincang – bincang pun terjadi bahwa saya pribadi senang dengan dibantunya, kelapa tua ini akan kami olah untuk dijadikan minyak kelapa. Kehadirannya sangat memberikan dampak terhadap kami dikampung ini, ucapan terimakasih tidak lupa diucapkannya. Tutur Mama.

Related posts