Danyonarmed 11 Bersama Forkompimda Magelang Salurkan Bantuan di Yayasan Ar-Rahman

MAGELANG – PW : Sinergitas tanpa batas Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Kota Magelang, Jawa Tengah kembali ditunjukkan melalui aksi kepedulian sosial, Selasa (25/8/2020).

Hal itu dibuktikan, dengan menggandeng Klien Permasyarakatan Asimilasi Bapas Magelang, Forkopimda tersebut bersama-sama bergandengan tangan menyalurkan bantuan berupa paket sembako.

Adalah salah satu Panti Asuhan Yayasan Ar-Rahman di Kramat Selatan, Kecamatan Magelang Utara menjadi sasaran kepedulian dari Forkompimda untuk diberikan bantuan.

Menjadi alasan kenapa Yayasan Panti Asuhan Ar-Rahman tersebut menjadi sasaran untuk dibantu. Pasalnya, selama pandemi covid-19, yayasan ini turut terdampak akibat menurunnya para donatur yang sehari-hari membantu dalam mencukupi kebutuhan anak-anak yang diasuh oleh pengelola yayasan tersebut.

Saat penyaluran bantuan di panti tersebut, prosedur penerapan protokol kesehatan guna mencegah covid-19 tetap dipatuhi. Seperti saat masuk komplek yayasan semua diawali dengan pemeriksaan suhu tubuh dan cuci tangan dan tetap memakai masker.

Rombongan Forkompinda dipimpin oleh Sekda Kota Magelang Drs. Joko Budiyono, M.M, Kapolres Magelang Kota AKBP Nugroho dan disambut oleh Ketua Yayasan Pantai Asuhan Ar-Rahman.

Selain menyalurkan bantuan berupa paket sembako, rombongan bertatap muka dan makan siang bersama anak-anak Panti Asuhan Ar-Rahman.

Danyonarmed 11 Kostrad, Mayor Arm Adin Suroyo, S.Sos yang turut hadir dalam rombongan mengatakan, kegiatan sosial seperti ini yang diprakarsai oleh Pemkot Magelang salah upaya menyerap langsung keluh kesah yang dirasakang masyarakat selama pandemi termasuk masyarakat yang tinggal di lingkup Yayasan Ar-Rahman ini.

“Sinergitas Forkopimda Pemkot seperti ini diharapkan dapat saling melengkapi dan mencetuskan kegiatan yang positif guna membantu masyarakat Kota Magelang yang saat ini menghadapi New Normal,” ujar Mayor Arm Adin Suroyo.

“Apalagi kota hadir dini lengkap. Ada pak Sekda Kota Magelang mewakili Pak Walikota, ada pak Dandim 0705 Magelang yang diwakili oleh Danramil 01/Magelang Tengah, pak Kapolresta Kota Magelang, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Magelang, Ketua Pengadilan Negeri Kota Magelang yang diwakili Panitera Pengganti, dan Kepala Lapas kelas II A Kota Magelang,” terang Danyonarmed 11 Kostrad.

Pa’da kesempatan ini, Danyonarmed 11 Kostrad juga sangat mendukung kegiatan tersebut karena dapat membantu masyarakat dan membangun Kota Magelang tercinta ini.

Olehnya itu, Mayor Arm Adin Suroyo, berharap melalui kegiatan seperti ini semoga sinergitas Forkompimda dapat mewujudkan Kota Magelang yang lebih baik. Dan dapat membantu serta turut peduli dengan segala keluh kesah permasalahan yang saat ini Tengah dihadapi bersama.

Kegiatan ini sesuai dengan kebijakan Panglima Divif 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Si., M.Tr (Han) yang di sampaikan secara lisan kepada Danmenarmed 1/PY/2 Kostrad Kolonel Arm Sumanto, S.Sos., M.M bahwa setiap jajaran Prajurit Divisi Infantri 2 Kostrad agar dapat membaur dan peduli dengan masyarakat serta ikut membangun serta saling bergandengan tangan demi memajukan di wilayah binaannya masing-masing dalam rangka mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya. (Muis)

Related posts