Temukan Lahan Terbakar ” Ini Yang di Lakukan Babinsa Pengaron

MARTAPURA-PW:Satuan tugas Karhutla terus memonitoring potensi kebakaran hutan dan lahan . Pengawasannya dilakukan bersama-sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah setempat.

Babinsa Koramil 1006-02/Pengaron
Sertu Sugiyono mengatakan
pengawasan karhutla, ada dari BPBD bekerja sama dengan kami melalui Babinsa melakukan monitoring wilayah. Sabtu ( 22/8)

Melalui Patroli ditemukan Luas lahan terbakar : 0.5 Ha lokasi Desa Mangkauk Kecamatan Pengaron Martapura Kabupaten Banjar

Lahan terbakar terbaca di setalit meski sekecil apapun api maupun asap pasti terpantau

Memang terbakar lahan perkebunan milik warga, saat ini tidak ada tindakan hanya memberikan peringatan kepada masyarakat yg membakar lahan untuk tidak membakar lahan lagi.terulang kembali sangsi administrasi kita kenakan.

Sementara Danramil Pengaron ditemui ditempatkan terpisah Kapten Inf Kurmanto menuturkan bahwa lahan tersebut milik warga desa mangkauk , tidak besar api kecil dan sudah padam , namun dari satelit terdeteksi.” Ungkapnya”

Memang ada beberapa wilayah yang kami waspadai berpotensi rawan kebakaran lahan dan hutan. Seperti di wilayah ini yang masih banyak kawasan lahan dan hutan serta perkebunan.

Kurmanto menambahkan wilayah ini diwaspadai berpotensi terjadi kebakaran hutan dan lahan. Pasalnya, di wilayah tersebut relatif cukup luas dan terdapat kawasan dan lahan hutan dan semak belukar bisa mengering saat kemarau seperti sekarang,”

Anggota Koramil bersama petugas dibantu warga, sudah mengimbau setiap kepala desa atau camat agar mewaspadai berbagai potensi kebencanaan bersamaan kemarau sekarang.

Dan menekan kebiasaan buruk masyarakat yang kerap membakar alang-alang saat membuka lahan baru. Ulah itu ditengarai akan memicu potensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan.(Mk-95).

Related posts